Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Buaya Sepanjang Dua Meter Hantui Nelayan di Cilacap dan Nusakambangan

Kompas.com - 24/05/2019, 16:17 WIB
Iqbal Fahmi,
Khairina

Tim Redaksi

CILACAP, KOMPAS.com- Sejumlah nelayan di Cilacap, Jawa Tengah merasa resah dengan kemunculan buaya muara (Crocodylus porosus) di perairan Laguna Segara Anakan, Cilacap, Jawa Tengah.

Buaya yang diperkirakan berukuran dua meter ini telah muncul sejak dua pekan lalu, namun sempat menghilang dan kembali menampakkan diri pada Senin (21/5/2019).

“Betul, dua minggu lalu sempat berkeliaran di sekitar (pantai wisata) Teluk Penyu, tapi terakhir beredar video penampakan buaya sedang berjemur di hutan bakau pinggiran Nusakambangan arah ke Kampung Laut. Yang lihat orang-orang Solusi Bangun Indonesia (eks PT Holcim),” kata Ketua Masyarakat Mitra Polisi Kehutanan (MMP) Cilacap Tarmuji.

Baca juga: Warga NTT yang Tewas Diterkam Buaya di Malaysia Berstatus TKI Ilegal

Tarmuji yang dihubungi, Jumat (24/5/2019) mengungkapkan, kemunculan kembali buaya tersebut membuat nelayan yang biasa melaut di perairan tersebut merasa resah.

Terutama, bagi nelayan kecil yang menggunakan perahu berukuran di bawah 5 gross ton (GT).

“Kami masih terus melakukan patroli untuk mengetahui jalur migrasi buaya itu, soalnya seminggu ini saya sudah dapat 10 kali laporan perjumpaan nelayan dengan buaya,” ujar Tarmuji yang juga Ketua Kelompok Nelayan Pandanarang.

Baca juga: Lagi, Buaya Muara Muncul di Perairan Pulau Nusakambangan

Dengan kemunculan itu, dia semakin yakin jika buaya yang sempat menggegerkan masyarakat ini masih berkeliaran di sekitar Laguna Segara Anakan dan Nusakambangan.

“Masyarakat diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan, jika tidak sengaja mengalami perjumpaan langsung laporkan kepada petugas baik itu kepolisian, Lanal maupun MMP agar kami dapat melakukan pemetaan,” ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com