Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Satpol PP Gerebek Muda-mudi yang Berduaan di Indekos, Satu Orang Pingsan

Kompas.com - 09/05/2019, 16:11 WIB
Junaedi,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi


MAMUJU, KOMPAS.com – Puluhan pasangan muda–mudi terjaring operasi pekat yang digelar petugas Satpol PP di sejumlah rumah kontrakan, indekos, hingga wisma, di Mamuju Sulawesi Barat, Kamis (9/5/2019) dini hari.

"Razia pekat ini adalah bagian daripada menciptakan ketenteraman dan keamanan menjelang dan selama Ramadhan," kata Kepala Bidang Ketenteraman Umum dan Ketenteraman Masyarakat Satpol PP Mamuju, Mukhlis, Kamis.

Baca juga: Terjadi Baku Tembak Saat BNN Gerebek Narkoba di Muara Bahari

Petugas yang melakukan razia memeriksa identitas para penghuni indekos.

Di sela razia, seorang pemuda yang masih di bawah umur yang kedapatan berduaan di kamar indekos pingsan saat hendak dibawa ke kantor Satpol PP.

Ada juga pasangan yang dipergoki tidur berduaan di kamar indekos, namun menolak dibawa petugas.

Mereka berasalan pasangan yang sudah menikah. Tetapi, saat dimintai bukti, pasangan itu tidak bisa menunjukkannya surat nikah atau bukti lainnya.

Rata-rata pasangan yang tengah berduaan di kamar indekos merupakan kalangan pelajar dan mahasiswa.

Mereka yang tidak memiliki identitas langsung digiring ke kantor Satpol PP.

Baca juga: Polisi Gerebek Pabrik Miras di Jombang saat Sedang Berproduksi

Meski tak diperoses hukum, namun mereka diminta membuat surat pernyataan untuk tidak mengulangi perbuatannya lagi.

Petugas juga melakukan pemanggilan terhadap orangtua mereka untuk dilakukan pembinaan.

Pihak satpol memberikan imbauan kepada para pemilik usaha indekos, untuk tidak memberikan kebebasan bagi para penghuni menerima tamu di luar jam sembilan malam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com