Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KPU Banten Rampungkan Rekapitulasi 5 Daerah, Tangerang Selatan Belakangan

Kompas.com - 08/05/2019, 20:49 WIB
Acep Nazmudin,
Khairina

Tim Redaksi


SERANG, KOMPAS.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Banten mulai melakukan rekapitulasi suara pemilu serentak 2019 di tingkat provinsi. Di hari kedua atau Rabu (8/5/2019) ini, ditargetkan lima daerah selesai rekapitulasi.

Komisioner KPU Banten Eka Setialaksmana mengatakan rekapitulasi tingkat provinsi yang sudah selesai yakni Kota Cilegon, Kota Serang dan Kabupaten Pandeglang.

"Sekarang yang sedang berjalan Kabupaten Lebak, hampir selesai. Kabupaten Serang sudah selesai hanya di-pending karena ada beberapa data pemilih belum sinkron, mudah-mudahan malam ini selesai (Lebak dan Serang)," kata Eka kepada saat ditemui di Kantor KPU Banten, Kota Serang, Rabu (8/5/2019).

Baca juga: Rekapitulasi di Kabupaten Empat Lawang Ricuh, KPU Sumsel Ambil Alih

Jika malam ini lima daerah selesai, kata Eka, esok hari rekapitulasi akan dilanjutkan dengan Tangerang Raya, yang meliputi Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang dan Kota Tangerang Selatan.

Eka bilang, saat ini Kota Tangerang dan Kabupaten Tangerang baru selesai merampungkan pleno tingkat kabupaten/kota dan jika tidak halangan, berkas surat suara akan diantar ke KPU malam ini.

"Mudah-mudahan pergerakan kotak sampai ke kita. Kalau clear cek datanya, rencana besok rekap provinsi," ujar dia.

Baca juga: Hasil Rekapitulasi KPU Nias, Jokowi-Maruf Unggul 93,78 persen

Sementara untuk Kota Tangerang Selatan, rekapitulasi tingkat provinsi kemungkinan akan menjadi paling terakhir, lantaran saat ini masih dalam proses rekapitulasi tingkat kecamatan.

Lambatnya rekapitulasi suara di Kota Tangerang Selatan, kata Eka, disebabkan oleh banyaknya TPS di sejumlah kecamatan, seperti Pamulang dengan 931 TPS dan Pondok Aren sebanyak 799 TPS.

Namun demikian, Eka tetap optimistis rekapitulasi tingkat provinsi akan selesai sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan.

"Insya Allah rekapitulasi tingkat provinsi tetap sesuai jadwal, selesai tanggal 12 Mei 2019," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com