Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

674 Rumah di Manado Terdampak Banjir dan Longsor

Kompas.com - 28/04/2019, 20:16 WIB
Skivo Marcelino Mandey,
Dian Maharani

Tim Redaksi

MANADO, KOMPAS.com - Hujan lebat melanda Sulawesi Utara pada Minggu (28/4/2019). Akibatnya, 674 rumah terdampak banjir dan longsor di Kota Manado.

Data sementara Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Manado, ada 5 kecamatan, 11 kelurahan, dan 19 lingkungan yang terdampak banjir. Adapun longsor terjadi di Kelurahan Paal Dua, Lingkungan 6 dan 7 serta Kelurahan Tikala Baru, Lingkungan 5.

"Data saat ini, 674 rumah yang terdampak banjir dan longsor, 974 kepala keluarga (KK), dan 3.613 jiwa," ujar Kepala BPBD Manado Maxmilian Tatahede melalui pesan singkat saat dikonfirmasi, Minggu malam.

Baca juga: Minggu Siang, Masih Ada 3 Titik Banjir di Jakarta Barat

Maxmilian mengatakan, pihaknya telah memberikan bantuan kepada para korban.

"Malam ini, Pemerintah Kota (Pemkot) Manado mengirim bantuan dengan memberikan makanan siap saji," kata dia.

Para korban banjir dan longsor di tiga kelurahan tersebut telah mengungsi.

"Kelurahan Ternate Tanjung, di Kelurahan Paal Dua, dan di Kelurahan Dendengan Luar. Ada yang mengungsi di tempat ibadah di keluarahan masing-masing, ada juga mengungsi ke anggota keluarga terdekat," ujar dia.

Baca juga: 3 Wilayah di Kota Manado Dilanda Banjir

Ia menambahkan, pihaknya merencanakan pada Senin (29/4/2019), akan berkoordinasi dengan Dinas Sosial (Dinsos).

"Jadi, kita rencana mendirikan dapur umum," sebutnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com