Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UNBK SMP Diikuti 6.000 Siswa, Pemkab Magetan Gandeng PLN dan Telkomsel

Kompas.com - 22/04/2019, 12:58 WIB
Sukoco,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

NGAWI, KOMPAS.com – Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) untuk tingkat SMP di Kabupaten Magetan, jawa Timur, pada Senin (22/4/2019) berjalan lancar. UNBK ini diikuti 6.000 siswa-siswi SMP se-Kabupaten Magetan. 

Kepala Dinas Pendidikan Dan Pemuda Olah Raga Kabupaten Magetan Joko Santosa menyampaikan, sejauh ini pelaksanaan UNBK SMP di Kabupaten Magetan berjalan lancar dan aman. 

"Ada 6.000 lebih (siswa-siswi SMP) yang mengikuti (UNBK). Sudah siap semua, 39 (SMP) negeri dan 15 swasta, semua sudah siap,” ujar Joko yang ditemui usai mengikuti upacara hari Kartini di Kantor Dinas Bupati Maagetan, Senin.

Untuk memperlancar kegiatan UNBK SMP di Magetan, Dinas Pendidikan Kabupaten Magetan telah melakukan kerja sama dengan dengan PT PLN (Persero) dan PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel) terkait ketesediaan listrik dan jaringan internet.

Baca juga: Sekolah Tak Bisa Sediakan Ratusan Laptop, Murid SMPN 195 UNBK Pakai Laptop Pribadi

Pakai komputer pinjaman

Kepala Sekolah SMPN 2 Magetan Agus Sunadi yang ditemui secara terpisah mengatakan, untuk mengantisipasi kendala jalannya UNBK pihak sekolah sudah menyiapkan diesel dan modem.

“Di sesi pertama pelaksanannya (UNBK) aman dan tidak ada Kendala. Untuk antisipasi kami siapkan genset dan modem, ” katanya.

Agus menambahkan, UNBK di SMPN 2 Magetan diikuti oleh 227 siswa, sehingga untuk pelaksanaan ujian dijadwalkan hingga 3 sesi.

“Komputer dan laptop ada 80, sebagian pinjaman. Karena penuh kita bagi tiga sesi,” ucap Agus.

Baca juga: Kekurangan Komputer, 17 Sekolah di Gunungkidul Menumpang UNBK di Sekolah Lain

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com