Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Karawang, Caleg Gerindra Dicoret dari Daftar Calon Tetap. Ini Alasannya

Kompas.com - 18/04/2019, 15:55 WIB
Farida Farhan,
Rachmawati

Tim Redaksi

KARAWANG, KOMPAS.com- Sodikin, calon legislatif Partai Gerindra di coret dari Daftar Calon Tetap (DCT) karena tidak memenuhi syarat.

Sodikin yang mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Karawang dari daerah pemilihan (dapil) lima Karawang ini, dianggap tidak memenuhi syarat administrasi karena hingga penetapan DCT dirinya belum mengundurkan diri sebagai Sekretaris Desa (Sekdes) Cibalongsari, Kecamatan Klari, Kabupaten Karawang.

"Ada temuan yang bersangkutan belum mengundurkan diri saat namanya sudah ditetapkan di DCT. Dia juga masih mendapatkan gaji negara," kata Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Karawang Kursin Kurniawan kepada Kompas.com di kantornya, Kamis (18/4/2019).

Baca juga: Temuan Uang Rp 1 M Lebih di Lamongan Dikembalikan ke Gerindra

Kursin menyebutkan, jika ternyata ada yang memilih Sodikin pada pemilu yang digelar Rabu (17/4/2019), maka suara tersebut masuk suara partai.

"Suara dia otomatis akan masuk partai (Gerindra)," katanya.

Baca juga: Gerindra Riau Sebut Uang yang Diamankan dari Calegnya Merupakan Dana Operasional Saksi Pilpres

Selain Sodikin, kata Kursin, di Jawa Barat terdapat dua caleg lain yang dicoret dari DCT yaitu Caleg DPRD Jawa Barat Dapil X dari Partai Amanat Nasional (PAN) Anjar Sumbara, dan Caleg dari PDIP di DPRD Jawa Barat Dapil X. Dua orang tersebut dicoret dari DCT karena meninggal dunia sebelum hari pemilihan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com