Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Logistik Habis, Pemilih di 17 TPS di Kepulauan Tanimbar Tidak Bisa Nyoblos

Kompas.com - 17/04/2019, 14:22 WIB
Rahmat Rahman Patty,
Rachmawati

Tim Redaksi

AMBON,KOMPAS.com- Warga yang terdaftar sebagai pemilih di 17 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang tersebar di Kecamatan Tanimbar Selatan, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Maluku tidak bisa mencoblos.

Mereka tidak bisa mencoblos karena logistik pemilu mulai dari surat suara, kotak suara dan alat lainnya hingga berita ini ditulis belum ada di 17 TPS tersebut.

“Ada 17 TPS yang tidak bisa menggelar pemungutan suara untuk hari ini,” kata Ketua Bawaslu Kabupaten Kepulauan Tanimbar Mathias Alubwaman saat dihubungi Kompas.com dari Ambon, Rabu (17/04/2019)

Baca juga: Logistik Pemilu Belum Sampai ke TPS, Warga Kepulauan Tanimbar Tak Bisa Mencoblos

Sebelumnya, ada 90 TPS di Kecamatan Tanimbar Selatan yang molor menggelar pencoblosan. Namun setelah logistik pemilu didistribusikan ke sejumlah TPS, pencoblosan akhirnya dapat berjalan, namun tidak semua TPS yang menggelar pencoblosan.

Menurut Mathias, tambahan logistik pemilu di Kecamatan Tanimbar Selatan ternyata belum memenuhi kebutuhan untuk seluruh TPS yang mengalami kekurangan surat suara.

“Untuk 17 TPS yang belum bisa menggelar pemungutan suara itu karena logistik tambahan tadi habis,”katanya.

17 TPS yang belum bisa menggelar pemungutan suara itu tersebar di sebagian TPS yang ada di Kelurahan Saumlaki dan Desa Lermatang.

Baca juga: TPS Unik di Rutan Ahmad Dhani dan Artis VA, Ajak Pemilihnya Lupakan Masa Lalu

Terkait masalah itu, Mathias mengaku telah melaporkannya ke Bawaslu Provinsi Maluku dan juga Bawaslu RI di Jakarta.

Pihak Bawasalu Kepulauan Tanimbar belum dapat memastikan kapan 17 TPS tersebut akan menggelar pemungutan suara.

"Kita sudah berkoordinasi hingga ke Bawaslu RI. Teman-teman KPU juga telah komunikasi dengan KPU Maluku juga, ”ujarnya.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com