Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sukseskan Pemilu 2019, PLN Pekanbaru Siapkan Pasokan Listrik di 39 Posko

Kompas.com - 16/04/2019, 12:14 WIB
Citra Indriani,
Candra Setia Budi

Tim Redaksi

PEKANBARU, KOMPAS.com - PT PLN (Persero) UP3 Pekanbaru, Riau, menyiapkan pasokan listrik sebagai bentuk ikut serta mensukseskan pemilihan umum (Pemilu) 2019 yang akan dilaksanakan, Rabu (17/4/2019).

"Setelah sukses menyiagakan pasokan listrik pada saat Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat SLTA kemarin, PLN UP3 Pekanbaru. Kembali menyiapkan pengamanan pasokan listrik pada saat pemilu yang diadakan pada tanggal 17 April 2019," ungkap Manager PLN UP3 Pekanbaru, Himawan Sutanto dalam keterangan tertulis pada Kompas.com, Selasa (16/4/2019).

Baca juga: Siang Ini, MK Putuskan soal Waktu Publikasi Hitung Cepat Pemilu 2019

Dia menyebutkan, terdapat 39 posko siaga PLN yang disiapkan tersebar pada wilayah pelayanan PLN UP3 Pekanbaru, Kabupaten Kampar, Rokan Hulu, Siak dan Kabupaten Pelalawan.

Selain posko, PLN juga menyediakan 24 unit genset dan dan menurunkan 221 personel untuk berjaga dari tanggal 15 April hingga 24 April 2019 mendatang, pada 71 posko Panitia Pelaksana Kecamatan (PPK) Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) dan Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu).

“Kami siapkan pasokan listrik, karena diperlukannya keandalan listrik pada rekapitulasi perhitungan suara dan kita juga memasang emergency lamp pada setiap PPK," tambah Himawan.

Baca juga: Ini Daftar 40 Lembaga yang Akan Gelar Quick Count Pemilu 2019

Pelayanan tersebut dilakukan PLN UP3 Pekanbaru, bertujuan untuk mensukseskan Pemilu 2019 dengan menyediakan pasokan listrik yang andal.

“Semoga pasokan sistem kelistrikan untuk pemilu lancar dan aman," harap Himawan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com