Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Palembang, Prabowo Ajak Nyoblos Sesuai Hati Nurani

Kompas.com - 09/04/2019, 17:14 WIB
Aji YK Putra,
Rachmawati

Tim Redaksi

PALEMBANG, KOMPAS.com - Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto sempat menanyakan kepada para massa pendukungnya, apakah mereka diberikan uang untuk menghadiri acara kampanye yang digelar di pelataran Benteng Kuto Besak (BKB) Palembang, Sumatera Selatan, Selasa (9/4/2019). 

"Kalian dikasih uang nggak kesini?" tanya Prabowo.

"Tidak..." jawab para pendukung.

Baca juga: Bawa Bayi, Pendukung Prabowo-Sandi Nyambi Jualan Sosis di Lokasi Kampanye

Lalu Prabowo kembali menjawab ucapan dari masa pendukungnya tersebut. 

"Kalian tidak dikasih uang? terlalu. Memang uangnya nggak ada," ucap Prabowo.

Menurut Prabowo, banyak pihak yang membagikan uang menjelang hari pencoblosan yang tinggal delapan hari lagi. Ia pun tak melarang kepada para pendukungnya untuk menolak pemberian imbalan, jika ada yang memberikan. 

"Kalau ada yang bagi-bagi uang, harus ditanya dari mana uangnya. Kalau dikasih, terima saja. Itu uang rakyat Indonesia semua," katanya.

Baca juga: 918 Personil Gabungan Amankan Kampanye Prabowo di Palembang 

"Kalau dia bagi kaos terima. Kalau dia bagi sembako terima. Yang penting tanggal 17 April nyoblos sesuai hati nuranimu," kata Prabowo. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com