Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi: Hari Ini di Yogyakarta Saya Sampaikan, Saya Akan Lawan

Kompas.com - 23/03/2019, 16:06 WIB
Wijaya Kusuma,
Khairina

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com — Calon presiden nomor urut 01 Joko Widodo menghadiri acara deklarasi Alumni Jogja SATUkan Indonesia.

Acara deklarasi ini digelar di Stadion Kridosono, Kota Yogyakarta, Sabtu (23/3/2019).

Joko Widodo menceritakan, selama ini dirinya memilih diam ketika difitnah. Bahkan, saat dihina dan direndahkan pun dirinya tetap memilih diam.

"Saya ini sebenarnya sudah diam 4,5 tahun, difitnah-fitnah saya diam, dijelek-jelekin saya diam, dicela dan direndah-rendahkan saya diam. Dihujat-hujat, dihina-hina saya juga diam," ujar Joko Widodo dalam sambutanya di acara deklarasi Alumni Jogja SATUkan Indonesia di Stadion Kridosono, Kota Yogyakarta, Sabtu (23/3/2019).

Baca juga: Mengintip Pasar Badung yang Disebut Jokowi Punya Arsitektur Terbaik

Di hadapan peserta deklarasi Alumni Jogja SATUkan Indonesia Joko Widodo menyatakan tidak akan diam lagi.

"Tetapi hari ini di Yogyakarta, saya sampaikan, saya akan lawan," ucap Jokowi dengan suara lantang.

"Ingat-ingat sekali lagi, akan saya lawan," katanya lagi. 

Pernyataan Jokowi ini pun langsung disambut riuh tepuk tangan peserta deklarasi yang hadir di Stadion Kridosono, Kota Yogyakarta.

Tak hanya bertepuk tangan, para peserta pun turut meneriakkan kata lawan.

Jokowi menuturkan, sikap melawan yang disampaikannya bukan untuk kepentingan dirinya.

"Bukan untuk diri saya, tetapi ini untuk negara," tuturnya.

Joko Widodo hadir di acara deklarasi Alumni Jogja SATUkan Indonesia di Stadion Kridosono, Kota Yogyakarta, Sabtu (23/3/2019).

Uniknya, Joko Widodo hadir ke Stadion Kridosono dengan mengendarai sepeda onthel.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com