Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS DAERAH

Hadiri Ibadah HUT ke-52 GMIM Eben Haezer, Ini Pesan Gubernur Olly

Kompas.com - 18/03/2019, 14:59 WIB
Mikhael Gewati

Editor


KOMPAS.com
-  Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey, didampingi Wakil Gubernur Steven O.E. Kandouw dan Sekdaprov Edwin Silangen menghadiri ibadah syukur HUT ke-52 serta pentahbisan dan peresmian pastori Jemaat Gereja Masehi Injili di Minahasa (GMIM) Eben Haezer Bumi Beringin Manado, Minggu (17/3/2019) pagi.

Dalam sambutannya Gubernur Olly mengucapkan selamat kepada jemaat GMIM Eben Haezer atas momentum sukacita tersebut. Menurutnya, pertambahan usia pelayanan adalah wujud nyata dari komitmen jemaat untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan.

"Segenap komponen jemaat mampu terus melembagakan persatuan yang telah ditunjukkan selang 52 tahun perjalanan pelayanan, termasuk selama proses pembangunan fisik Pastori yang ditahbiskan dan diresmikan hari ini (minggu)," kata Olly dalam keterangan tertulis yang Kompas.com terima.

Baca jugaGubernur Olly: Pekerja Lintas Agama Harus Dilindungi Pemerintah

Untuk itu, Olly mengajak jemaat GMIM Eben Haezer untuk terus memperkuat persatuan dan keutuhan Jemaat sekaligus rasa persaudaraan dan harmonisasi pelayanan yang saling menopang serta senantiasa menggantungkan pengharapan kepada Tuhan.

Masih dalam sambutan, Olly mengajak jemaat GMIM Eben Haezer untuk semakin responsif dan antisipatif terhadap dinamika tantangan serta perkembangan zaman saat ini.

Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey, bersama Wakil Gubernur Steven  Kandouw dan Sekdaprov Edwin Silangen menghadiri ibadah syukur HUT ke-52 serta pentahbisan dan peresmian Pastori Jemaat GMIM Eben Haezer Bumi Beringin Manado, Minggu (17/3/2019) pagi.Dok. Humas Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey, bersama Wakil Gubernur Steven Kandouw dan Sekdaprov Edwin Silangen menghadiri ibadah syukur HUT ke-52 serta pentahbisan dan peresmian Pastori Jemaat GMIM Eben Haezer Bumi Beringin Manado, Minggu (17/3/2019) pagi.
Contohnya seperti, degradasi moral, peredaran dan penyalahgunaan narkoba, miras, tindak kekerasan dan kriminalitas.

Lebih jauh, Olly meminta jemaat GMIM Eben Haezer untuk terus memberdayakan potensi, talenta dan sumber daya yang dimiliki.

Semua perlu perlu diberdayakan dalam rangka membantu pemerintah dalam memerangi kemiskinan, mengurangi pengangguran, serta mengoptimalkan berbagai sumber daya dan keunggulan daerah, utamanya pariwisata.

Baca jugaCerita Gubernur Olly Ketika Kunjungan Kerja ke Sangihe

Usai beribadah di GMIM Eben Haezer Bumi Beringin, Gubernur Olly bersama rombongan mengikuti ibadah syukur HUT ke-86 GMIM Nasaret Tuminting.

Dalam sambutannya, Olly mengapresiasi pertambahan usia jemaat GMIM Nasaret hingga ke-86 tahun sebagai pencapaian luar biasa yang harus disyukuri oleh jemaat GMIM Nasaret.

Olly juga menegaskan komitmen pemerintah untuk terus menjadi berkat dan pemersatu jemaat dan masyarakat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com