Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selasa, Situs Purbakala di Proyek Tol Pandaan-Malang Diekskavasi

Kompas.com - 11/03/2019, 16:32 WIB
Andi Hartik,
Khairina

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com — Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Jawa Timur akan mengekskavasi temuan situs purbakala di lokasi pembangunan Tol Pandaan-Malang Seksi 5 Kilometer 37, Desa Sekarpuro, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang.

Rencananya, ekskavasi atau upaya mencari bentuk bangunan cagar budaya melalui penggalian itu akan dimulai Selasa (12/3/2019).

"Besok BPCB akan melakukan ekskavasi di sana," kata Kepala BPCB Jawa Timur Andi Muhamad Said, Senin (11/3/2019).

Baca juga: Situs Purbakala yang Ditemukan di Tol Pandaan-Malang Dipastikan Bangunan Pemujaan Masa Majapahit

Sementara itu, sebagian bangunan situs yang akan diekskavasi sudah rusak akibat terkeruk alat berat yang digunakan dalam proyek jalan tol.

Sebagian bangunan lain masih tependam. Bangunan situs itu terpendam sekitar 40 sentimeter dari permukaan tanah.

Dugaan sementara, bangunan itu merupakan pura atau tempat pemujaan masa Kerajaan Majapahit. Ada juga yang menduga situs itu merupakan bangunan permukiman. Lokasi situs sudah dipagari garis pengaman dan pembangunan proyek tol di lokasi itu dihentikan sementara.

Selain situs berupa bangunan, di lokasi itu juga ditemukan banda purbakala lain, seperti koin kuno yang ditemukan berserakan. Kepingan koin itu bertuliskan huruf China dan sudah diambil oleh pekerja tol dan warga setempat.

Di lokasi itu juga ditemukan lencana emas dengan bentuk delapan penjuru mata angin. Lambang delapan penjuru mata angin itu kerap dikaitkan dengan Kerajaan Majapahit yang didirikan oleh Raden Wijaya pada 1293.

Kompas TV Warga di Kabupaten Sidoarjo Jawa Timur menemukan situs purbakala di tepian sawah dan diperkerikan merupakan situs peninggalan Kerajaan Majapahit.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com