Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Pemuda Diringkus Setelah Tepergok Curi 2 Laptop di Wisma Praja IPDN

Kompas.com - 26/02/2019, 14:52 WIB
Aam Aminullah,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

SUMEDANG, KOMPAS.com - Dua pemuda kedapatan mencuri laptop di Wisma Praja IPDN Kampus Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat, Senin (25/2/2019) pukul 02.00 WIB.

Kedua tersangka yakni Hendra Purnama Nugraha (18) dan Asep Supriyatna (24), warga Dusun Sukajadi RT 002 RW 03, Desa Cibeusi, Kecamatan Jatinangor.

Baca juga: Biar Kelihatan Keren, Ridwan Pura-pura Jadi Polisi dan Curi Emas Pacarnya

Kapolres Sumedang AKBP Hartoyo mengatakan, dua pelaku masuk lewat lubang benteng belakang wisma.

Mereka kemudian masuk ke Wisma Praja IPDN Jatinangor melalui pintu yang tidak terkunci.

"Setelah berhasil masuk wisma, kedua pelaku kemudian mengambil 2 unit laptop yang ada di dalam wisma," ujar Hartoyo, kepada Kompas.com, melalui pesan WhatsApp, Selasa (26/2/2019).

Setelah keluar wisma, lanjut Hartoyo, aksi kedua pelaku diketahui oleh praja yang kembali ke wisma.

Baca juga: Indonesia Kecam Kapal Pemerintah Vietnam Halangi Penangkapan 4 Kapal yang Curi Ikan di Natuna

"Kedua pelaku diamankan berikut 2 unit laptop milik 2 orang praja tingkat 1, yakni Rahmansyah Putra dan Muhammad Bagus," tutur dia.

"Pelaku diserahkan oleh pengasuh praja IPDN Kampus Jatinangor Pujo Santoso ke Polsek Jatinangor Selasa pagi pukul 02.00 WIB," tambah Kapolres.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com