Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Merasa Dikhianati Suami, Istri Tua Terlibat Adu Fisik dengan Istri Muda

Kompas.com - 30/01/2019, 06:05 WIB
Michael Hangga Wismabrata,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

KOMPAS.com — Nyatun harus berurusan dengan polisi setelah diduga melakukan penganiayaan terhadap Ary Widia Astuti (29), istri muda Musali, suaminya. 

Nyatun dan Ary terlibat perkelahian ketika keduanya tanpa disengaja bertemu di tempat kerja Musali, warga Desa Bulusari, Kecamatan Kedungwaru, Minggu (27/1/2019) 

Nyatun, warga Desa Sumberejo Kulon, Kecamatan Ngunut, Tulungagung, mengaku emosi saat mengetahui Ary adalah istri muda Musali. 

"Keduanya bertemu kemudian terlibat cekcok," kata Kasubag Humas Polres Tulungagung  AKP Sumaji, Senin (28/1/2019).

Baca Juga: Fakta di Balik Perselingkuhan Maut di Cirebon, Pelaku Sopir Ambulans hingga Korban Menolak Diputus

Dilansir dari Tribunnews, saat itu Nyatun dan anaknya pergi menjemput Musali pulang dari kerja.

Pada saat bersamaan, Ary juga datang untuk menjemput Musali. Pertemuan istri tua dan muda Musali tersebut akhirnya berujung perkelahian fisik. 

Dalam laporannya ke Polres Tulungagung, Ary mengaku mengalami luka cakar di pipi kanan dan gigitan di tangan.

"Pelapor mengaku luka bekas cakaran dan gigitan. Dia mengaku dikeroyok terlapor dan anaknya," kata AKP Sumaji.

Polisi masih mendalami kasus tersebut dengan meminta keterangan sejumlah saksi, termasuk Musali, suami dari Nyatun dan Ary.

Baca Juga: 5 Fakta di Balik Perselingkuhan Brigpol DS, Video Porno untuk Napi hingga Selingkuh dengan Perwira Polisi

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul: Geger Istri Tua Bertemu Istri Muda di Tulungagung, Awalnya Cekcok dan Berujung Perkelahian

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com