Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Provinsi Ini Konsumsi Listriknya Tumbuh Paling Tinggi di Sumatera

Kompas.com - 19/01/2019, 14:51 WIB
Heru Dahnur ,
Diamanty Meiliana

Tim Redaksi

PANGKAL PINANG, KOMPAS.com - Pertumbuhan listrik Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) mencapai 8,90 persen atau tertinggi di Sumatera selama 2018.

Persentase ini meningkat 2,45 persen dibandingkan tahun 2017 sebesar 6,45 persen.

Segmen pelanggan layanan khusus tumbuh signifikan sebesar 85,36 persen dan memberikan kontribusi pada pertumbuhan listrik di Bangka Belitung. Sebelumnya pada tahun 2017 segmen ini justru tumbuh paling rendah dibanding yang lainnya yaitu -30,09 persen.

"Layanan untuk keperluan khusus seperti hajatan, pameran, event, masa konstruksi bangunan, maupun industri dengan masa produksi tertentu yang terus meningkat menunjukkan bahwa saat ini kebutuhan masyarakat akan listrik semakin bervariasi," kata General Manager PLN Babel Abdul Mukhlis, Sabtu (19/1/2019).

Baca juga: Dengan Pembangkit Listrik Tenaga Gas, PLN Bisa Hemat Ongkos Produksi

Dia menuturkan, segmen lain yang mengalami pertumbuhan adalah pelanggan rumah tangga yaitu sebesar 4,14 persen. Hal ini tumbuh signfikan dibanding tahun 2017 yang tercatat sebesar -0,11 persen.

Konsumsi listrik rumah tangga meningkat seiring dengan keinginan pelanggan untuk menggunakan listrik secara lebih leluasa.

"Merespon keinginan dan kebutuhan pelanggan untuk menggunakan listrik dengan lebih leluasa, maka PLN meluncurkan program diskon tambah daya di pertengahan tahun lalu," ujarnya.

Baca juga: Imbas Tsunami Selat Sunda, 248 Gardu Listrik PLN Rusak

Sementara itu pada segmen pemerintah juga tumbuh sebesar 4,73 persen yang mana pada tahun 2017 hanya tumbuh -2,01 persen. Artinya, aktivitas perkantoran juga mengalami peningkatan di sepanjang 2018.

Saat ini PLN UIW Bangka Belitung telah melayani 449.450 pelanggan, tersebar di Pulau Bangka, Belitung dan pulau–pulau terpencil di sekitarnya dengan demand di Pulau Bangka sebesar 149 MW dan supply 189 MW sedangkan di Pulau Belitung 43 MW dengan supply 79 MW.

Hal tersebut berarti terdapat cadangan daya sebesar 76 MW hingga 80 MW yang dapat digunakan untuk melayani 144 pelanggan industri berdaya 555.000 VA, 406 pelanggan bisnis berdaya 197.000 VA, 1.212 kantor pemerintahan berdaya 66.000 VA, dan 61 ribu rumah tangga berdaya 1.300 VA.

Kompas TV Tahun 2018, 57 persen sumber listrik bergantung pada batubara.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com