Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BERITA POPULER NUSANTARA: Tanggapan Jokowi Soal Tes Baca Al Quran hingga Perusakan Nisan di Magelang yang Semakin Meresahkan

Kompas.com - 04/01/2019, 07:00 WIB
Michael Hangga Wismabrata,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Calon presiden nomor urut 1 Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, akan mematuhi aturan dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) terkait undangan mengaji oleh Ikatan Da'i Aceh.

Selain itu, perusakan nisan di Magelang semakin meluas. Sejumlah nisan di beberapa Tempat Pemakaman Umum (TPU) ternyata juga menjadi sasaran oknum tak bertanggung jawab.

Berita tentang oknum polisi wanita, Brigpol DS, di Polrestabes Makassar yang mengirimkan foto bugil ke kekasihnya juga menjadi sorotan pembaca.

Brigpol DS pun telah dipecat karena perilaku tidak terpujinya tersebut.

Berikut ini 5 berita populer Nusantara di Kompas.com pada hari Kamis (3/1/2019):

1. Birgpol DS dipecat karena selingkuh dan kirim foto bugil

Dua anggota Polri yang bertugas dijajaran Polrestabes Makassar dipecat. Namun kedua anggota Polri itu tidak hadir dan digantikan oleh anggota lainnya sambil membawa foto kedua yang bersangkutan. Dok Polrestabes Makassar Dua anggota Polri yang bertugas dijajaran Polrestabes Makassar dipecat. Namun kedua anggota Polri itu tidak hadir dan digantikan oleh anggota lainnya sambil membawa foto kedua yang bersangkutan.

Brigpol DS yang bertugas di Polrestabes Makassar akhirnya dipecat dari institusi Polri. DS terbukti melakukan "chat" porno dengan mengirimkan foto bugil serta berselingkuh dengan teman seprofesinya.

DS dipecat dalam prosesi upacara Pemberhentian Tidak Dengan Hormat (PTDH) yang dipimpin Kepala Polrestabes Makassar Kombes Polisi Wahyu Dwi Ariwibowo, Rabu (2/1/2019).

Hanya saja, DS tidak hadir dalam upacara PTDH itu dan digantikan oleh seorang polwan sambil membawa foto DS yang berbingkai.

Baca berita selengkapnya: Kirim Foto Bugil ke Napi dan Selingkuh, Oknum Polwan Dipecat

2. Jokowi: Turuti aturan dari KPU saja

Presiden Jokowi saat meninjau lokasi tsunami di Vila Mutiara Carita Senin (24/12/2018). Kecamatan Cerita merupakan wilayah yang paling parah terdampak tsunami Selat Sunda.KOMPAS.com/ ACEP NAZMUDIN Presiden Jokowi saat meninjau lokasi tsunami di Vila Mutiara Carita Senin (24/12/2018). Kecamatan Cerita merupakan wilayah yang paling parah terdampak tsunami Selat Sunda.

Calon presiden nomor urut 1, Joko Widodo ( Jokowi) akhirnya menanggapi wacana tes mengaji bagi calon presiden yang disuarakan oleh ikatan dai di Aceh. Jokowi menyerahkan sepenuhnya kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU).

"Saya ini, kan, peserta Pilpres. Yang ngatur semua, kan, KPU. KPU seperti apa, saya terserah KPU, " kata Jokowi, seusai pembagian sertifikat tanah bagi warga di Pendopo Kabupaten Blitar, Jawa Timur, Kamis (3/1/2018).

"KPU mau ngatur seperti apa, saya ngikut," ujar Jokowi.

Baca berita selengkapnya: Soal Tantangan Tes Baca Al Quran, Ini Jawaban Jokowi

3. Kasus perusakan nisan di Magelang semakin meluas

Petugas TPU Giriloyo Magelang memperlihatkan nisan salam satu makam yang diduga dirusak oknum tak dikenal, Rabu (2/1/2019).KOMPAS.com/IKA FITRIANA Petugas TPU Giriloyo Magelang memperlihatkan nisan salam satu makam yang diduga dirusak oknum tak dikenal, Rabu (2/1/2019).

Perusakan nisan makam di Kota Magelang, Jawa Tengah, meluas sampai di tempat pemakaman umum (TPU) Kampung Kiringan dan Kampung Malangan, Kecamatan Magelang Selatan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com