Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jembatan yang Hubungkan Tual-Maluku Tenggara Ambruk, 2 Orang Luka-luka

Kompas.com - 01/12/2018, 22:28 WIB
Rahmat Rahman Patty,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

AMBON, KOMPAS.com - Jembatan Fair yang menghubungkan Kota Tual dan Kabupaten Maluku Tenggara, ambruk pada Sabtu (1/12/2018) petang.

Akibat peristiwa ini, dua orang warga harus dilarikan ke rumah sakit karena mengalami luka-luka dan sesak napas setelah jatuh dan tercebur saat melintas jembatan tersebut.

Kapolres Maluku Tenggara AKBP Indra Fadilla Siregar mengatakan, dua warga yang terluka dan mengalami sesak napas karena tercebur ke laut, kini telah menjalani perawatan di rumah sakit.

“Yang luka satu orang namanya Yusrun Ohoirenan. Dia terluka di pelipis kanan karena terkena benturan sedangkan yang sesak napas itu La Arif,” ujar Indra.

Seorang pegawai RSUD Langgur dan seorang bayi yang ikut menjadi korban dalam peristiwa tersebut.

“Tapi keduanya selamat dan dan sudah dibawa ke Dusun Fair,” kata Indra.

Salah seorang warga Kota Tual, Mahmud Matdoan, mengatakan, jembatan yang telah berusia puluhan tahun itu ambruk setelah tali kawat sling jembatan terputus.

"Tali kawatnya putus sehingga jembatan langsung ambruk,” kata Mahmud saat dihubungi melalui telepon selulernya, Sabtu malam.

Menurut keterangan Mahmud, saat kejadian, ada dua sepeda motor yang melintas di atas jembatan tersebut.

"Sepedanya tersangkut di jembatan sedangkan penumpangnya ada yang tercebur dan ada lagi yang terluka,” kata Mahmud.

Setelah kejadian itu, Bupati Maluku Tenggara, H.M Tamher dan Wakil Wali Kota Tual bersama sejumlah pejabat berwenang dari kedua pemerintah daerah langsung meninjau lokasi kejadian dan mengimbau warga agar tidak panik. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com