Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesawat Carter Patah Ban di Bandara Juanda, 5 Penumpang Dievakuasi

Kompas.com - 28/11/2018, 15:18 WIB
Achmad Faizal,
Khairina

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com — Sebuah pesawat carter Airfast Indonesia tujuan Pulau Bawean mengalami patah ban di lokasi taxiway Bandara Internasional Juanda, Surabaya, Rabu (27/11/2018) siang. Tidak ada korban dalam peristiwa tersebut.

Yuristo Ardi Hanggoro dari bagian Humas PT Angkasa Pura 1 Juanda yang dikonfirmasi menjelaskan, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 12.00 WIB di lokasi taxiway.

"Lima penumpang pesawat selamat dan langsung dievakuasi ke terminal penumpang. Sampai saat ini evakuasi pesawat masih terus dilakukan," ujarnya.

Baca juga: 5 Fakta Kebakaran Mobil di Bandara Juanda, Diduga Korsleting Pengecas HP hingga Pengakuan Pemilik

Taxiway adalah lokasi penghubung dari runway atau landasan pacu ke tempat parkir pesawat atau apron.

"Karena lokasinya di taxiway, jadi kejadian tadi tidak mengganggu aktivitas pesawat di Bandara Juanda. Kedatangan dan keberangkatan pesawat berjalan lancar tidak ada hambatan," terangnya.

Peristiwa tersebut terjadi saat pesawat Airfast Indonesia tujuan pulau Bawean itu berjalan dari apron menuju runway.

"Pesawat akan take off dan sudah bergerak dari apron menuju runway. Tapi akhirnya batal," ujarnya. 

Kompas TV Sebanyak 100 personel Marinir dari TNI AL diberangkatkan ke lokasi bencana gempa dan tsunami yang terjadi di Palu Sulawesi Tengah.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com