Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dari 5.700 Peserta Tes CPNS Pemkab Wonogiri, Hanya 175 yang Lolos "Passing Grade"

Kompas.com - 13/11/2018, 10:17 WIB
Mela Arnani,
Bayu Galih

Tim Redaksi

KOMPAS.com — Pelaksanaan seleksi kompetensi dasar (SKD) sebagai bagian dari rekrutmen calon pegawai negeri sipil atau CPNS 2018 untuk Pemerintah Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah, telah selesai dilaksanakan.

Dari 5.700 peserta yang dinyatakan lolos administrasi, hanya sebanyak 175 orang yang dinyatakan memenuhi nilai ambang batas tes SKD.

"Jumlah yang lolos seleksi administrasi 5.700, jumlah yang ikut seleksi SKD 5.533. Jumlah yang lolos passing grade 175," kata Pelaksana Tugas Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Wonogiri Lakso Haryoto kepada Kompas.com, Selasa (13/11/2018).

Padahal, dalam rekrutmen CPNS tahun ini, BKD Wonogiri membuka 430 formasi yang terdiri dari 251 formasi tenaga guru, 147 formasi tenaga kesehatan, 12 formasi tenaga teknis, dan 20 formasi eks tenaga honorer kategori II (tenaga pendidikan dan tenaga kesehatan).

Baca juga: Warganet Keluhkan "Passing Grade" CPNS yang Tinggi, Ini Kata BKN

Lakso menyampaikan, semua berkas telah dibawa tim Badan Kepagawaian Negara (BKN) yang kemudian akan diserahkan ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB).

Terkait dengan jumlah peserta yang dinyatakan lolos SKD tidak dapat menutup jumlah formasi, pihak BKD Wonogiri belum mengambil langkah apa pun.

"Kami menunggu keputusan dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB)," ujar Lakso.

Tes SKD bagi pelamar Pemkab Wonogiri dilaksanakan pada 6-9 November 2018 di GOR Diponegoro, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah.

Pemkab Wonogiri melalui situs resmi juga telah mengumumkan hasil SKD.

Berikut lampirannya:

1. Tes SKD tanggal 6 November 2018

Sesi 3 dapat diunduh di sini.
Sesi 4 dapat diunduh di sini.
Sesi 5 dapat diunduh di sini.

2. Tes SKD tanggal 7 November 2018

Sesi 1 dapat diunduh di sini.
Sesi 2 dapat diunduh di sini.
Sesi 3 dapat diunduh di sini.
Sesi 4 dapat diunduh di sini.
Sesi 5 dapat diunduh di sini.

3. Tes SKD tanggal 8 November 2018

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com