Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 20/10/2018, 10:56 WIB
Ari Widodo,
Dian Maharani

Tim Redaksi

DEMAK, KOMPAS.com - Kunjungan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, di Pondok Pesantren Girikusumo, Kecamatan Mranggen, Kabupaten Demak, Jateng, disambut hangat oleh para pengurus pondok dan santri.

Tak hanya santri, warga juga menyambut dan mengelu-elukan Presiden RI ke-7 itu. Sebagai bentuk penghormatan, mereka berjejer rapi di pinggir jalan, menyambut kedatangan mantan Wali Kota Solo itu, mulai dari Jalan Raya Mranggen hingga di depan pintu masuk pondok yang terletak di Desa Banyemeneng, Kecamatan Mranggen.

Di Ponpes Girikusumo, Jokowi bersilaturahim dengan pengasuh Pondok, KH. Munif Zuhri (Gus Munif). Keduanya menggelar pertemuan tertutup di kediaman Mursyid Thariqah Khalidiyyah Naqsabandiyah yang memiliki ribuan jemaah itu.

"Saya ini sering ke Semarang, tapi sejak kedatangan saya ke Pak Kiai di 2014, belum pernah ketemu lagi. Jadi , saya ada di Semarang, sangat menyempatkan diri untuk bertemu dengan beliau (Gus Munif). Dan banyak berdiskusi masalah-masalah yang berkaitan dengan negara dan kebangsaan," kata Jokowi, Jumat (19/10/2018).

Baca juga: Bahagianya Jajang, Jokowi Beli Sawo Manis Jualannya dan Tolak Uang Kembalian

Jokowi menegaskan, kunjungannya itu dalam rangka bersilaturahim dengan Gus Munif setelah sekian lama tak bertemu.

Ketika awak media bertanya terkait kunjungannya untuk minta restu politik kepada Gus Munif, Jokowi berdalih bahwa kedatangannya untuk berdiskusi masalah kebangsaan dan kenegaraan saja.

"Berdiskusi masalah yang berkaitan dengan kebangsaan dan kenegaraan. Jelas sekali," tandasnya.

Dalam diskusi tersebut, Jokowi mengaku mendapatkan banyak pesan dari Gus Munif.

"Banyak. Tapi tak bisa saya sampaikan disini. Banyak sekali," ujarnya.

Menurut Jokowi, berkaitan dengan masalah kebangsaan, Gus Munif mempunyai pandangan sangat luas dan luar biasa.

"Menurut saya, pandangan-pandangan beliau (Gus Munif) mengenai ketatanegaraan sangat luar biasa, tapi tidak dapat saya sampaikan secara detail," paparnya.

Selesai bersilaturahim, pulangnya Jokowi mendapat oleh-oleh sebuah tongkat milik Gus Munif yang diberikan kepadanya.

"Tongkat ini milik beliau (Gus Munif), tadi diberikan kepada saya. Diberi ya saya Alhamdulillah," kata Jokowi.

Baca juga: Datang ke Demak, Jokowi Bawa Pulang Tongkat Gus Munif

Tongkat itu, lanjut Jokowi, mempunyai makna dan biasa dipakai oleh Gus Munif.

"Ada maknanya, tadi sudah disampaikan, tapi tidak boleh disampaikan," ujar Jokowi sembari tersenyum penuh arti.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Kisah Pengojek Indonesia dan Malaysia di Tapal Batas, Berbagi Rezeki di 'Rumah' yang Sama...

Kisah Pengojek Indonesia dan Malaysia di Tapal Batas, Berbagi Rezeki di "Rumah" yang Sama...

Regional
Menara Pengintai Khas Dayak Bidayuh Jadi Daya Tarik PLBN Jagoi Babang

Menara Pengintai Khas Dayak Bidayuh Jadi Daya Tarik PLBN Jagoi Babang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com