Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Mimika Rela Antre hingga Malam demi Gas Elpiji Seharga Rp 230.000

Kompas.com - 13/10/2018, 22:41 WIB
Kontributor Kompas TV Timika, Irsul Panca Aditra,
Farid Assifa

Tim Redaksi

TIMIKA, KOMPAS.com - Warga Mimika mendatangi PT Mitra Indimatam Nusantara selaku distributor elpiji Pertamina, di Jalan Yos Sudarso, Kota Timika, Sabtu (13/10/2018) petang.

Kehadiran warga ini untuk membeli gas ellpiji yang baru saja tiba dari Makassar, Sulawesi Selatan. Warga rela mengantre dari siang hingga malam hari demi mendapatkan elpiji 12 kilogram seharga Rp 230.000.

Pasalnya, sejak dua pekan kelangkaan gas elpiji sempat terjadi di Mimika.

Manajer Penjualan PT Mitra Indimatam Nusantara, Syafruddin mengatakan, kelangkaan gas elpiji ini disebabkan kelalaian PT Temas yang merupakan jasa angkutan tol laut dengan mengalihkan perjalanan Kapal Kedung Mas 38 dari Makassar ke Kabupaten Merauke, Papua.

Kapal tersebut bertolak dari Pelabuhan Makassar pada 21 September dan diperkirakan tiba di Pelabuhan Poumako Timika pada 28 September.

Baca juga: Ini Penjelasan PT Petra Arun Gas Soal Polisi Amankan 16 Ton Biosolar

Namun, kapal tersebut bukannya menuju Timika, melainkan langsung pergi ke Kabupaten Merauke.

"Dalam perjalanan dari Makassar ke Timika, KM Kedung Mas 38 melakukan deviasi atau mengalihkan pelayaran dari Makassar ke Timika menjadi Makassar ke Merauke," kata dia kepada Kompas.com.

Akibat keterlambatan ini, pihak distributor mengaku mengalami kerugian hingga ratusan juta rupiah, sebab sudah membayar ke pihak Pertamina pembelian gas elpiji ukuran 50 kg, 12 kg dan 5,5 kg.

"Tentunya kami alami kerugian hingga ratusan juta rupiah," ujar dia.

Dia menyebutkan, untuk gas elpiji yang baru tiba di Timika Sabtu ini 12 kg sebanyak 7.379 tabung dan ukuran 50 kg berjumlah 286 tabung.

Sedangkan untuk ukuran 5,5 kg baru akan tiba pada Senin (15/10/2018) menggunakan Kapal LCT Petta Tungke 03 milik PT Mitra Indimatam Nusantara.

"Yang masuk hari ini semuanya 7.665 tabung ukuran 12 kg dan 50 kg. Untuk 5,5 kg hari Senin baru tiba dengan kapal kami sendiri," tutur dia.

Baca juga: Sumur Mirip Kawah Tiba-tiba Muncul di Cilacap, Keluarkan Gas dan Lumpur

Dia menjamin, kelangkaan gas elpiji ini tidak akan terjadi lagi hingga menjelang hari raya Natal dan Tahun Baru 2019.

"Kami menjamin tidak akan terjadi kelangkaan gas elpiji lagi hingga hari raya Natal," pungkas dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com