Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Australia Siapkan Rp 54 Miliar untuk Korban Gempa Palu dan Donggala

Kompas.com - 03/10/2018, 11:35 WIB
Markus Makur,
Ervan Hardoko

Tim Redaksi

PALU, KOMPAS.com - Australia menyediakan paket bantuan kemanusiaan tambahan senilai 5 juta dollar AS atau sekitar Rp 54 miliar untuk upaya penanggulangan bencana gempa bumi dan tsunami di Sulawesi Tengah.

Sebelumnya, Australia sebesar 500.000 dolar AS atau sekitar Rp 540 juta untuk Palang Merah Indonesia (PMI) dalam bentuj makanan dan kebutuhan lain seperti selimut dan terpal.

Pernyataan ini tercantum dalam siaran pers Kedutaan Australia Indonesia yang diterima Kompas.com melalui surat elektronik, Rabu (3/10/2018).

Baca juga: Apple Sumbang 1 Juta Dollar AS untuk Korban Gempa Donggala-Palu

Dana tambahan ini bermanfaat untuk menyediakan tempat penampungan sementara, akses air bersih, serta layanan kesehatan bagi mereka yang terluka dan telantar.

Australia berencana mengirimkan tim medis dan saat ini bekerja dengan Pemerintah Indonesia untuk menentukan lokasi mereka bekerja untuk mendukung upaya-upaya bantuan.

Australia juga menyediakan pasokan bantuan darurat kemanusiaan, termasuk perlengkapan tempat tinggal, air, dan peralatan kebersihan.

Selain itu, Australia juga menawarkan personel militernya untuk membantu Indonesia dalam upaya tanggap bencana.

Sementara itu, pemerintah Indonesia sejauh ini masih kesulitan untuk menilai dampak bencana secara keseluruhan terutama di kawasan terpencil.

Baca juga: Kemensos Tambah Empat Dapur Umum di Donggala dan Sigi

Hal ini disebabkan banyak infrastruktur komunikasi yang ada di sekitar Palu dan Donggala rusak akibat bencana ini.

Sehingga, pemerintah Australia menekankan tetap akan membantu Indonesia untuk membantu warga yang paling terdampak akibat gempa.

...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com