Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Ganjar Kebesaran “Jas” Saat Pelantikan sebagai Gubernur

Kompas.com - 05/09/2018, 10:17 WIB
Kontributor Semarang, Nazar Nurdin,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Gubernur Jawa Tengah terpilih Ganjar Pranowo dan wakilnya Taj Yasin Maimoen atau Gus Yasin dilantik oleh Presiden RI Rabu (5/9/2018) pagi ini di Istana Negara, Jakarta.

Untuk pelantikan untuk periode kedua di Jawa Tengah, Ganjar mengaku tidak mempersiapkan secara khusus.

Pakaian Dinas Upacara Besar (PDUB) warna putih yang pernah digunakan saat pelantikan 5 tahun lalu dan berbagai kesempatan lainnya akan digunakan kembali.

Hanya saja, seragam yang dipakai itu ternyata kebesaran. Hal itu diketahui saat pria 49 tahun mencoba seragam dinas itu.

“Seragam yang kemarin saya pakai kegedean. Saya tambah kurus. Aneh memang," ujarnya.

Baca juga: Segera Dilantik Jadi Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo Ngaku Tak Ada Persiapan Khusus

Lantaran kebesaran itu, Ganjar mengaku harus menyempat diri mengecilkan ukuran seragam dinas ke penjahit lagi untuk. Ia heran karena ukuran badannya mengecil.

Sementara wakilnya, Taj Yasin juga akan mengenakan seragam dinas yang sama. Ia akan menanggalkan sarung yang kerap dipakai dalam berbagai kesempatan.

Pelantikan gubernur-wakil gubernur juga dihadiri keluarga besar Gus Yasin, salah satunya ayahanda Kiai Maimoen Zubair. Berbeda dengan Gus Yasin, Mbah Moen, sapaan akrabnya, diperbolehkan mengenakan sarung.

“Kemarin kami mintakan izin ke istana dan diperbolehkan, tapi khusus Mbah Moen saja. Di daftar agenda, beliau akan datang di pelantikan,” ucap Kepala Bagian Humas dan Protokol Setda Pemprov Jateng Lilik Henry.

Baca juga: Jadi Dilantik Rabu, Ridwan Kamil Gelar Rapat Dadakan

Setelah dilantik, Pemprov Jateng akan mengagendakan tasyakuran hingga salawatan yang terbuka bagi masyarakat. Dua agenda itu direncanakan akan digelar pada Jumat (7/9/2018) esok di Kompleks Kantor Gubernur Jateng di Semarang. 

Kompas TV KPU Jawa Tengah menyelesaikan rekapitulasi penghitungan suara Pilkada Jawa Tengah.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com