Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polda DIY Beri Pendampingan Psikologis Warga di Lokasi Baku Tembak di Kaliurang

Kompas.com - 16/07/2018, 14:31 WIB
Wijaya Kusuma,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Polda DIY akan mendata warga masyarakat yang mengalami trauma pasca kejadian penyergapan terduga teroris di Jalan Kaliurang KM 9,5 pada Sabtu (14/07/2018) kemarin. Setelah mendapat data, Polda DIY melakukan pendampingan psikologis.

Hal itu dilakukan sebab salah satu dari tiga orang terduga teroris yang disergap Densus 88 pada Sabtu (14/07/2018) kemarin sempat membajak sebuah truk untuk melarikan diri.

Truk berhenti setelah masuk ke dalam gang buntu dan menabrak garasi milik warga di RT 01/RW 44 Gondangan, Sardonoharjo, Ngaglik, Sleman.

Baca juga: Baku Tembak di Kaliurang, Dua Polisi Terluka

 

Tepat di kanan kiri gang tersebut terdapat beberapa rumah warga dan kos-kosan.

Tak hanya itu, seorang terduga teroris yang membajak truk juga sempat menyandera seorang perempuan bernama Qotimah (35).

Beruntung Qotimah yang diancam dengan celurit mampu lepas setelah berontak. Densus 88 terpaksa menembak mati ketiga orang terduga teroris karena melakukan perlawanan.

"Ya kalau ada warga di TKP yang trauma, tentu akan kami fasilitasi pendampingan," ujar Kabid Humas Polda DIY AKBP Yuliyanto saat ditemui, Senin (16/07/2018)

Menurut dia, Polda DIY akan membentuk tim untuk melakukan pendampingan psikologis bagi warga di lokasi kejadian yang mengalami trauma. Tim akan memulai dengan melakukan pendataan di lokasi.

Baca juga: Baku Tembak di Kaliurang Pengembangan Penangkapan di Sleman dan Bantul

"Kami belum tahu siapa saja yang membutuhkan pendampingan. Nanti tim survei kesana dahulu," tegasnya

Yuliyanto menyampaikan mengenai bentuk pendampingan nantinya akan ditentukan oleh tim. Sedangkan berapa lama pendampingan yang dilakukan oleh tim psikologi Polda DIY akan dilihat dari kebutuhan.

"Terapi atau treatment itu tim yang menentukan. Yah nanti berapa lama, dilihat kebutuhannya," pungkasnya.

Baca juga: Terduga Teroris Kaliurang Sempat Sandera Seorang Warga

Kompas TV Baku tembak terjadi di Jalan Kaliurang Yogyakarta, 3 terduga teroris tewas, dan 2 polisi mengalami luka-luka.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com