Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PKB Jawa Barat Dirikan Posko "Cinta" untuk Cak Imin

Kompas.com - 17/04/2018, 14:33 WIB
Farid Assifa

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Partai Kebangkitan Bangsa Jawa Barat mendirikan posko Cak Imin untuk Indonesia (Cinta) di Jalan Soekarno-Hatta, Bandung, Jawa Barat, Selasa (17/4/2018).

Ketua Posko Cinta yang juga ketua Fraksi PKB DPRD Jawa Barat, Oleh Soleh menjelaskan, posko ini didirikan untuk menyukseskan, memenangkan dan menghantarkan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) menjadi calon Wakil Presiden RI.

Selain itu, lanjut Oleh, posko ini juga sebagai rumah aspirasi warga, khususnya Jawa Barat, untuk memperjuangan kesejahteraan masyarakat dan membawa perubahan Indonesia ke arah yang lebih baik.

"Tujuannya sebagai rumah aspirasi warga, khususnya Jabar, dalam rangka menyampaikan apa-apa yang menjadi hal-hal yang kami perjuangkan dalam rangka kesejahteraan bangsa Indonesia dan perubahan Indonesia ke arah yang lebih baik," kata Oleh kepada Kompas.com melalui keterangan tertulis, Selasa.

Baca juga : Sukseskan Langkah Jadi Cawapres, Cak Imin Resmikan Posko Cinta Pertamanya

Lebih lanjut Oleh mengatakan, posko Laskar Cinta ini akan dirikan secara massif hingga menyebar di seluruh kota dan kabupaten di Jawa Barat.

"Bahkan akan sampai ke seluruh pelosok desa, khususnya di Jawa Barat. Tidak menutup kemungkinan juga di seluruh Indonesia," tandas Oleh.

Baca juga : Survei Median: Elektabilitas Jokowi Tertinggi jika Duet Cak Imin, Prabowo dengan Anies

Kompas TV Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) resmi mendukung Presiden Joko Widodo di Pilpres 2019.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com