Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Stasiun Madiun Siapkan 31.798 Kursi Untuk Pemudik Lebaran 2018

Kompas.com - 17/03/2018, 14:42 WIB
Muhlis Al Alawi,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

MADIUN, KOMPAS.com — Stasiun Madiun menyediakan 31.798 kursi bagi pemudik lebaran yang menggunakan jasa angkutan kereta api. Agar tak kehabisan tiket mudik, PT KAI sudah membuka order pemesanan tiket lebaran.

Manager Humas Daop 7 Madiun Supriyanto kepada Kompas.com, Sabtu ( 17/3/2018) mengatakan 31.798 terbagi dari 54 keberangkatan. Rinciannya berupa 44 kereta reguler dengan jumlah seat sebanyak 24.526.

"Sisanya 10 kereta tambahan dengan jumlah seat sebanyak 7.272," ujar Supriyanto Sabtu (17/3/2018) siang.

Untuk pemesanan tiket Daop 7 Madiun sudah membuka order tiket lebaran sejak tanggal 7 Maret kemarin. Pembelian tiket dilakukan untuk perjalanan mudik mulai 5 Juni 2018.

Baca juga : Jelang Libur Natal, 80 Persen Tiket KA di Stasiun Malang Sudah Terjual

Menurut Supriyanto, arus kedatangan penumpang di wilayah Daop7 Madiun diperkirakan akan mengalami kenaikan mulai H1-7sampai H1. Sementara puncak kedatangan akan terjadi pada Kamis (14/6/2018).

Sedangkan arus balik diperkirakan akan mulai berlangsung Selasa (19/6/2018) hingga dua tiga kedepannya. "Pengalaman tahun kemarin, arus balik biasanya akhir liburan cuti bersama," jelas Supriyanto. 

Kompas TV Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meninjau arus mudik di Jalur Pantura Pemalang, Jawa Tengah.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com