Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soekarwo: Kabul Kajate, Gus Ipul...

Kompas.com - 14/02/2018, 20:45 WIB
Achmad Faizal,
Erwin Hutapea

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Calon gubernur Jatim, Saifullah Yusuf (Gus Ipul), berpamitan kepada Gubernur Jatim Soekarwo di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Rabu (14/2/2018). Dalam kesempatan itu, Gus Ipul juga menyerahkan surat izin cuti yang dikeluarkan Kementerian Dalam Negeri.

Gus Ipul menemui gubernur yang digandengnya selama hampir 10 tahun itu seusai Soekarwo mengukuhkan empat penjabat sementara kepala daerah.

"Pakde (sapaan akrab Soekarwo), saya serahkan surat cuti ini sekaligus pamit," kata Gus Ipul.

Di hadapan Soekarwo, Gus Ipul mengaku banyak memperoleh ilmu dan pengalaman sebagai kepala daerah.

"Saya bangga bisa mendampingi Pakde Karwo, dan saya bangga banyak belajar dari Pakde Karwo tentang pemerintahan dan banyak hal," ucap Gus Ipul.

Baca juga: Makna Nomor Urut Bagi Gus Ipul dan Khofifah

Gus Ipul juga meminta maaf atas segala kesalahan selama 10 tahun pendampingi Soekarwo. Meski pada Pilkada 2018 Soekarwo tidak mendukung Gus Ipul, tetapi Gus Ipul tetap meminta doa agar pencalonannya berjalan lancar.

Soekarwo juga mengaku bangga bisa memimpin Jatim dalam dua periode.

"Kabul kajate, Gus Ipul (Semoga hajatnya terkabul, Gus Ipul)," kata Soekarwo.

Seusai berpamitan kepada Soekarwo, Gus Ipul juga berpamitan kepada petugas Satpol PP penjaga Gedung Negara Grahadi. Gus Ipul juga sempat melihat ruang kerjanya serta menyapa wartawan.

Sebagai Wakil Gubernur Jatim, Gus Ipul mengajukan cuti kampanye untuk Pilkada Jatim terhitung sejak 15 Februari hingga 23 Juni 2018.

Karena Pilkada Jatim, pasangan kepala daerah dua periode ini akhirnya berpisah. Soekarwo tidak bisa lagi bersama Gus Ipul karena sebagai Ketua DPD Partai Demokrat Jatim bersama Golkar, PPP, Hanura, dan PAN. Soekarwo harus mengamankan perintah DPP untuk mendukung Khofifah Indar Parawansah yang berpasangan dengan Emil Elistyanto Dardak.

Sementara Gus Ipul yang berpasangan dengan Puti Guntur Soekarno tidak diusung partai Soekarwo. Gus Ipul memilih diusung oleh PKB, PDI-P, Partai Gerindra, dan PKS. 

Baca juga: Bertarung di Pilkada Jatim, Gus Ipul-Puti Susun Program Dik Dilan

Kompas TV KPU belum menetapkan pasangan calon tapi berbagai dukungan sudah mulai digalang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com