Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Rejang Lebong Temukan Ladang Ganja Setengah Hektar

Kompas.com - 04/02/2018, 21:04 WIB
Firmansyah

Penulis

BENGKULU, KOMPAS.COM - Ladang ganja seluas 0,5 hektar ditemukan polisi dari Polres Rejang Lebong di Desa Karang Pinang, Kecamatan Sindang Beliti Ulu, Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu.

Polisi menemukan ladang ganja itu berdasarkan informasi dari masyarakat. Polisi tidak menemukan si pemilik ladang saat mereka melakukan penggerbekan.

"Ladang ganja seluas 0,5 hektar terdiri dari (ditanami) ratusan batang ganja," kata Kapolres Rejang Lebong AKBP Napitupulu Yogi Yusuf, Minggu (4/02/2018).

Polisi masih melakukan pengembangan terhadap kasus itu untuk mengetahui pemilik ladang ganja tersebut.

Penemuan ladang ganja kerap kali ditemukan di Kabupaten Rejang Lebong. Perkebunan ganja kebanyakan berada di tengah hutan dan perkebunan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com