Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sudirman Said Bicara Soal Calon Wakilnya

Kompas.com - 22/12/2017, 17:06 WIB
Ari Himawan Sarono

Penulis

BREBES, KOMPAS.com - Calon gubernur Jawa Tengah Sudirman Said berbicara soal wakilnya yang akan berjuang merebut hati warga Jawa Tengah. Ia mengaku tidak mempersoalkan jenis kelamin calon wakilnya tersebut. 

Hingga kini, ada sejumlah nama yang digadang-gadang akan mendampingi Sudirman di Pilkada Jateng 2017. Di antaranya Rustriningsih dan KH Yusuf Chudlori atau Gus Yusuf.

"Opsinya kita masih punya beberapa calon, kebanyakan yang sering muncul di media dan masyarakat. Tentunya kami memberi kesempatan orang-orang terbaik muncul," kata Sudirman Said, Jumat (22/12/2017).

Sudirman Said menjelaskan, semua calon wakil yang sudah muncul saat ini masih punya kans untuk maju bersama dirinya.

 

(Baca juga : PKS Hampir Pasti Dukung Sudirman Said)

Mas Dirman, sapaan akrab Sudirman Said mengaku tengah mempersiapkan diri. Mulai dari dukungan partai politik hingga tim pemenangan untuk merebut hati masyarakat.

"Soal wakil pada akhirnya kita akan berembug pada anggota koalisi," pungkasnya.

Kompas TV Pro kontra proyek reklamasi terus berlanjut, Sudirman Said menyebut adanya Peraturan Gubernur soal reklamasi saat Jakarta dipimpin Joko Widodo.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com