Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Grobogan dan Kudus Rasakan Gempa Selama Hampir Satu Menit

Kompas.com - 16/12/2017, 06:47 WIB
Puthut Dwi Putranto Nugroho

Penulis

GROBOGAN, KOMPAS.com - Sejumlah warga di Kabupaten Grobogan dan Kabupaten Kudus, Jawa Tengah dikejutkan dengan guncangan gempa, Jumat (15/12/2017) malam sekitar pukul 23.50 WIB. Rata-rata getaran gempa berdurasi sekitar hampir satu menit.

Pekerja Pom Bensin Jalan R Suprapto, Kota Purwodadi?, Grobogan, Agus Kurniawan, menyampaikan, sebelumnya ia tengah duduk bersantai di lantai dua kantornya. Sekitar pukul 23.50 WIB, ia dikejutkan dengan getaran cukup kuat yang ia rasakan.

"Tiba-tiba saya merasakan guncangan cukup kuat di kantor. Gedung seperti bergerak. Getaran hampir satu menit. Tapi tidak ada masalah," katanya.

Setiawan Wibisono, warga Kauman, Purwodadi, Grobogan juga mengalami hal yang sama. Ia yang tengah berjaga di Poskampling sekitar kampungnya, merasakan guncangan gempa cukup kuat selama hampir satu menit. 

Baca juga : Warga di Sekitar Pantai Pangandaran Bersiaga Pasca-gempa Tasikmalaya

"Cukup kuat getarannya. Biduk catur saja bergetar-getar. Beberapa warga yang langsung keluar rumah," kata Wibisono

Sementara itu gempa juga mengguncang wilayah Kabupaten Kudus. Akrom Hazami, warga Desa Bulung Cangkring, Kecamatan Jekulo, Kudus, menyampaikan, dirinya bahkan terbangun dari tidurnya akibat merasakan getaran gempa.

"Istri saya yang masih menonton TV juga merasakan gempa. Sekitar pukul 23.50 WIB dan kami rasakan getaran hampir satu menit," kata Akrom.

Warga di sepanjang pantai selatan Pulau Jawa merasakan dua guncangan gempa, Jumat (15/12/2017) tengah malam. Gempa kedua terasa kencang dan berpotensi menimbulkan tsunami.

Sebelumnya, akun Twitter Humas BMKG menyebutkan, ada dua gempa yang terjadi malam ini. Gempa pertama terjadi pada pukul 23.04 WIB.

Kepala BBMKG Wilayah II Tangerang Selatan Joko Siswanto mengatakan, gempa bermagnitudo 4,5 tersebut berpusat di koordinat  7,29 derajat Lintang Selatan (LS)  dan 106,69 derajat Bujur Timur (BT) atau 48 km barat daya Sukabumi, Hawa Barat. Gempa ini tidak berpotensi tsunami.

Adapun gempa kedua terjadi pada pukul 23.47 WIB dan berpotensi menimbulkan tsunami. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika mencatat gempa bermagnitudo 6,9 (sebelumnya ditulis 7,3, red) di koordinat 7,75 derajat LS dan 108,11 derajat BT pada kedalaman 107 km.

Kompas TV Gempa berkekuatan 6 SR mengguncang Iran.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com