Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gempa di Bengkulu, Sejumlah Rumah Warga, Kantor, dan Masjid Retak

Kompas.com - 06/12/2017, 17:36 WIB
Firmansyah

Penulis


BENGKULU, KOMPAS.com - Gempa tektonik berkekuatan 5,0 skala Richter mengguncang Kabupaten Lebong, Provinsi Bengkulu, Rabu (6/12/2017) sekitar pukul 03.46 WIB. Gempa ini mengakibatkan kerusakan pada kantor, masjid, dan rumah ibadah.

Kepala Penerangan Korem 041/Garuda Emas Bengkulu Mayor Inf David Suardi dalam tertulisnya menyebutkan, beberapa rumah warga, masjid, dan kantor Koramil mengalami kerusakan ringan.

"Gempa mengakibatkan rusaknya Koramil 07/Lebong Atas. Tembok kanan dan kiri kantor Koramil bagian atas retak, sedikit berlubang. Rumah warga dan Masjid Agung Sultan Abdullah rusak pada dinding keramik," kata David.

David menambahkan, kerusakan rumah akibat gempa antara lain dialami oleh warga bernama Ayis (46) di Desa Tabak Baru, Kecamatan Taba Atastembok; serta Habir (52) dan Sukir (60), warga Desa Taba Blau. Tembok rumah mereka retak.

Begitu pula kantor eks Polhut di Desa Tik Tebing yang mengalami kerusakan tembok dan bangunan runtuh di bagian samping kanan kantor. Namun, tidak ada kerugian jiwa dalam bencana ini.

Baca juga: Gempa 5,1 SR Guncang NTT, Dua Kabupaten Terdampak

Sementara itu, BPBD setempat telah mendata kerusakan akibat gempa yang dialami warga dan fasilitas umum.

Menurut laman resmi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa bumi di Lebong terjadi pada pukul 03.46 WIB di lokasi 3.16 Lintang Selatan - 102.15 Bujur Timur dengan kedalaman 10 kilometer.

Adapun pusat gempa berada pada 6 kilometer Barat Daya Lebong, Bengkulu, dan tidak berpotensi tsunami.

Kompas TV Asap tipis juga keluar dari puncak gunung hingga ketinggian 1.000 meter.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com