Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menilik Sekolah Macapat Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat

Kompas.com - 17/11/2017, 11:44 WIB
Wijaya Kusuma

Penulis

YOGYAKARTA,KOMPAS.com - Waktu menunjukan pukul 15.30 WIB. Kendaraan bermotor yang melawati Jalan Rotowijayan Yogyakarta mempercepat laju kendaraannya seiring rintik hujan yang mulai turun.

Di tengah lalu lalang kendaraan bermotor, lantunan tembang-tembang Jawa atau Macapat sayup-sayup terdengar di Jalan Rotowijayan Yogyakarta.

Suara tembang Macapat ini berasal dari dalam bangunan kuno di sebelah sisi Barat Pergelaran Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat, tepatnya di Jalan Rotowijayan No 3 Yogyakarta.

Di ruangan yang tidak begitu besar, sekitar 4X3 meter, sebuah lampu terpasang di tengah. Tak begitu jauh, terlihat sebuah kipas angin menempel di dinding, satu-satunya untuk menghilangkan rasa gerah.

(Baca juga : Ada Unsur Macapat di Album Baru Shaggydog)

Dalam ruangan tersebut tampak lima orang berusia lanjut duduk di kursi. Jari mereka memegang sebuah buku bersampul warna kuning.

Secara bergantian, mereka menembangkan syair yang ada di buku. Jari telunjuk yang sudah berkerut menempel di kertas, menunjuk baris demi baris teks syair yang dilantunkan.

Tak jarang, seorang pengajar yang duduk di depan membantu, ketika ada nada yang kurang tepat dilantunkan atau salah mengucapkan syair.

Setelah dua jam bergelut dengan tembang Macapat, pukul 17.30 WIB, lima orang memasukkan buku ke dalam tas dan berangsur-angsur meninggalkan ruangan. Mereka kembali ke rumah dengan jalan kaki, naik sepeda, hingga mengendarai motor.

Bangunan kuno di jalan Rotowijayan No 3 Yogyakarta merupakan tempat kursus atau bisa disebut sekolah Macapat. Sekolah ini merupakan lembaga milik Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat.

(Baca juga : Mayangsari dan Macapat untuk Parikesit)

 

Macapat ini berada di bawah Lembaga Kawedanan Ageng Punakawan Kridha Margawa yang di kepalai GBPH Yudhaningrat.

"Tempat ini merupakan lembaga milik Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat," ujar Kanjeng Mas Tumenggung Projosuwasono, Abdi Dalem Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat yang bertugas sebagai pengampu Sekolah Macapat Krida Mardhawa, Selasa (14/11/2017).

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com