Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seorang Wisatawan Tewas Terseret Ombak Saat Mandi di Pantai Balekambang

Kompas.com - 05/11/2017, 15:47 WIB
Andi Hartik

Penulis

MALANG, KOMPAS.com - Seorang wisatawan dinyatakan tewas setelah terserat ombak saat mandi di Pantai Balekambang, Desa Srigonco, Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang, Minggu ( 5/11/2017) sekitar pukul 11.00 WIB.

Korban tewas diketahui bernama Didik Mulyadi (24) warga Dusun Sumberagung, Desa Bandungrejo RT 36 RW 9, Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang.

Awalnya, korban mandi di Pantai Balekambang bersama temannya, Aldi (17) sekitar pukul 10.00 WIB. Tidak lama kemudian, sekitar pukul 11.30 WIB, keduanya terseret ombak. Aldi bisa segera diselamatkan. Sementara korban tenggelam terseret ombak hingga ditemukan dalam kondisi meninggal pada pukul 12.45 WIB.

"Sekitar pukul 11.30 WIB korban dan saksi 1 (Aldi, teman korban) terseret ombak. Saksi 1 bisa diselamatkan sedangkan korban ditemukan pukul 12.45 WIB dalam keadaan meninggal," kata Kepala Bidang Logistik dan Kedaruratan pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang, Bagyo Setiyono melalui pesan singkat yang diterima Kompas.com.

Baca juga : Tidak Bisa Berenang, Pria Ini Tewas Tenggelam Saat Mancing

Setelah ditemukan dalam kondisi meninggal, petugas langsung mengevakuasi korban. Selanjutnya korban dibawa pulang ke kediamannya.


Untuk diketahui, Pantai Selatan Kabupaten Malang telah banyak memakan korban. Banyak korban meninggal saat mandi di pantai, kemudian terseret ombak.

Pantai Selatan Kabupaten Malang memang menyimpan pemandangan yang eksotis. Seiring dengan itu, sepanjang Pantai Selatan Malang juga menyimpan ombak yang tinggi karena merupakan lautan lepas Samudera Hindia. Petugas di sejumlah pantai sudah mengeluarkan larangan kepada wisatawan untuk tidak mandi di pantai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com