Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat PDI-P Umumkan Cagub Jatim, Risma Terbang ke Tokyo

Kompas.com - 12/10/2017, 12:03 WIB
Achmad Faizal

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com - Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini, memastikan dirinya untuk tidak running Pilkada Jatim 2018.

Saat PDI-P mengumumkan pasangan yang akan diusung 15 Oktober nanti, Risma sedang berada di Tokyo, Jepang. "Tanggal 15 Oktober saya masih di Tokyo loh..," kata Risma, Rabu (11/10/2017).

Di Tokyo, Risma menerima penghargaan berkaitan dengan kebijakan yang diterapkan pemerintah Kota Surabaya dalam membahagiakan warganya. Sebelum menerima penghargaan, Risma diundang menjadi pembicara di forum PBB dengan tema "Innovation for Happiness".

Senin lalu, Risma sudah bertemu Sekjen PDI-P Hasto Kristiyanto di rumah dinasnya. Saat itu, Hasto mengaku sempat membahas Pilkada Jatim dengan Risma.

Hasto melakukannya karena wali kota perempuan pertama Surabaya itu dianggap tokoh di Jawa Timur yang bisa memberikan masukan untuk PDI-P dalam Pilkada Jatim.

(Baca juga: Pilkada Jatim, Risma Siap Jadi Jurkam untuk Pasangan PDI-P)

Sementara itu, pengumuman pasangan cagub dan cawagub yang diusung di Pilkada Jatim oleh PDI-P akan digelar Minggu (15/10/2017), di kantor DPP PDI-P Jakarta. Semua pengurus DPP PDI-P dan DPC se-Jatim akan diundang dalam acara tersebut. 

Kompas TV Tri Rismaharini Ikut Shalat Ied di Balai Kota Surabaya
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com