Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PAN, Gerindra, PKS "Berkoalisi" Gelar Nobar Film G30S/PKI

Kompas.com - 29/09/2017, 21:46 WIB
Achmad Faizal

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com - Partai politik (Parpol) tidak hanya berkoalisi mengusung kepala daerah. Di Surabaya, tiga parpol berkoalisi menggelar nonton bareng film G30S/PKI. Ketiganya adalah Partai Gerindra, Partai Amanat Nasional (PAN), dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Nonton bareng digelar Jumat (29/9/2017) malam di gedung Dyandra Surabaya, Jalan Basuki Rahmat Surabaya. Sesuai dengan kapasitas gedung, akan ada 350 kader, simpatisan, dan masyarakat umum yang akan menghadiri acara tersebut.

"Semua pengurus parpol tingkat Provinsi Jatim, pimpinan, dan anggota legislatif akan ikut nobar. Kami juga undang Pangdam V Brawijaya, Mayjen TNI Kustanto Widiatmoko," kata Sekretaris Partai Gerindra Jatim, Anwar Sadad.

Agus Maimun, pengurus harian PAN Jatim menyebut, ketiga partai ini memiliki kesamaan persepsi yang meyakini ideologi Pancasila sebagai harga mati.

(Baca juga: Jokowi Nonton Bareng Film G30S/PKI di Bogor)

 

"Pembicaraan awal masih tahap koalisi dalam hal pembahasan tentang kesaktian Pancasila sebagai ideologi negara. Kalau koalisi dalam konteks Pilkada Jatim, belum sampai ke sana," jelasnya.

Dalam konteks Pilkada Jatim, sampai hari ini hanya Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang sudah tegas mengusung Saifullah Yusuf sebagai Cagub Jatim. Sedangkan 9 partai lainnya belum menentukan pilihan politik. 

Kompas TV Menkopolhukam Wiranto memberikan keterangan pers terkait isu penyelundupan 5.000 senjata dan nobar G30S/PKI.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com