Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Risma: Nonton Film G30S/PKI, Pelajar Harus Didampingi

Kompas.com - 22/09/2017, 18:37 WIB
Achmad Faizal

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini, tidak mempermasalahkan film G30S/PKI diputar kembali dan dipertontonkan kepada pelajar. Namun menurut dia, harus ada pendamping yang bisa menjelaskan konteks sejarah agar pemahaman penontonnya menjadi jernih.

"Jika tidak didampingi dan tidak dijernihkan fakta sejarahnya, saya khawatir akan timbul kebencian," katanya, Jumat (22/9/2017).

Menurut Risma, saat ini sudah bukan masanya bangsa Indonesia saling membenci dan menjatuhkan. "Masa saat bangsa lain berlomba berburu peluang, kita masih ribut dengan bangsa sendiri," ucap Risma.

Pemberontakan PKI sebut dia, adalah masa lalu bangsa Indonesia yang cukup dengan dikenang. "Semua orang punya masa lalu yang tidak perlu diungkit-ungkit lagi," ujar Risma.

Baca juga: Ratusan Orang Nobar Film Pengkhianatan G30s/PKI di Makodim Bangka

Sebelumnya, Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo menginstruksikan pemutaran film G30S/PKI. Dia menganggap pentingnya generasi muda sekarang untuk mengetahui sejarah Indonesia di masa lalu. Salah satunya soal sejarah Partai Komunis Indonesia yang dikemas dalam film Pengkhianatan G30S/PKI.

Menurut Gatot, pemutaran film tersebut akan bermanfaat bagi generasi muda untuk mengenal sejarah. Dengan adanya pemutaran film tersebut, maka masyarakat diingatkan jangan sampai peristiwa yang sama terulang lagi. 

Baca juga: Ini Alasan Panglima TNI Perintahkan Pemutaran Film G30S/PKI

Kompas TV Presiden menilai, film tentang pengkhianatan komunias ini harus disesuaikan dengan karakter anak muda.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com