Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Suara Tembakan di Kantor Pemkab Bangkalan, Warga Terkejut

Kompas.com - 15/09/2017, 17:42 WIB
Taufiqurrahman

Penulis

BANGKALAN, KOMPAS.com - Suara tembakan di depan kantor Unit Layanan Pengadaan (ULP) Pemkab Bangkalan, Jawa Timur, Jumat (15/9/2017) membuat kaget seluruh pegawai dan masyarakat yang datang ke kantor tersebut.

Diduga, tembakan itu terkait dengan rebutan proyek yang sedang dilelang.

Dony Heryanto, salah warga yang ada di lokasi kejadian mengatakan, sebelum terdengar suara tembakan sempat ada keributan di dalam kantor. Keributan kemudian merembet ke luar ruangan.

"Saya kaget tiba-tiba ada suara tembakan setelah ada ribut-ribut," terang Dony.

Dony menambahkan, setelah terdengar suara tembakan, ada dua kelompok orang yang bersitegang berhamburan di halaman kantor. Namun tak ada satupun staf dan warga yang mau mendekat karena khawatir ada tembakan susulan.

Baca juga: Kecelakaan Motor Trail, Bupati Bangkalan Alami Patah Paha Kanan

"Kemungkinan pemicunya soal proyek karena sebelumnya ada lelang proyek," ungkap Dony.

Beberapa saat kemudian, sejumlah aparat kepolisian mendatangi lokasi kejadian. Hingga berita ini ditulis, belum ada keterangan dari pihak Polres Bangkalan terkait suara tembakan tersebut.

Baca juga: Fuad Amin Dipecat dengan Tidak Hormat dari DPRD Bangkalan

Kompas TV Kericuhan terjadi saat ribuan orang yang berunjuk rasa di depan gedung DPRD.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com