Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saeman Bangga Sapinya Dibeli Presiden Jokowi Seharga Rp 60 Juta

Kompas.com - 24/08/2017, 15:35 WIB
Junaedi

Penulis

POLEWALI MANDAR, KOMPAS.com - Saeman, peternak sapi asal Kecamatan Wonomulyo, Polewali Mandar, Sulawesi Barat, merasa berbangga lantaran sapi piaraannya dibeli Presiden Joko Widodo seharga Rp 60 juta.

Sapi tersebut untuk kebutuhan hewan kurban tahun ini.

Sebelumnya, sapi jenis Simmental dengan bobot 1,1 ton ini ditawar banyak calon pembeli dengan harga yang tinggi juga, namun peternak asal Dusun Majalengka, Desa Campurjo, tersebut tak menjualnya.

Baca juga: Jelang Idul Adha, Makassar Siapkan 10.000 Sapi Kurban

Sapi yang diberi nama Kliwon ini telah berumur tiga tahun lebih. Tinggi badannya 1,7 meter, panjang badan 3 meter. Sapi tersebut sudah dipelihara Saeman mulai dari umur 8 bulan sampai tiga tahun.

Untuk makanannya, sang pemilik memberi batang pisang campur ampas tahu. Jadwal pemberian makan dilakukan setiap sore. Sementara untuk perawatannya, sapi tersebut dimandikan dua kali sehari, yakni pagi dan sore.

"Sebagai peternak, sangat senang dan bangga sekali karena (sapi) dibeli sama Pak Presiden," katanya saat ditemui di kandang sapi miliknya, Rabu (23/8/2017).

Sapi kurban tersebut rencananya disembelih di Polewali Mandar dan daging kurbannya akan dibagikan kepada fakir miskin.

Kepala Bidang Dinas Peternakan Polewali Mandar, Kaharuddin mengatakan, ia mengaku ditelepon oleh staf bagian Kesejahteraan Rakyat Provinsi Sulbar untuk mencarikan sapi kurban pesanan Presiden Joko widodo. Persyaratannya adalah sapi tersebut mempunyai bobot 1 ton ke atas.

Menurut Kaharuddin, sapi yang dibeli Presiden Jokowi ini sebelumnya pernah menjuarai kontes Sapi se-Sulbar dan berhasil menjadi pemenang.

Kaharuddin mejelaskan, pembelian sapi ini sudah disetujui presiden. Rencananya, minggu depan staf Presiden Jokowi akan datang ke Polewali untuk membayar langsung ke Saeman.

"Semua sudah disetujui. Minggu depan staf presiden datang untuk menyelesaikan administrasinya," kata Kaharuddin.

Baca juga: Tepergok Warga, Pencuri Sapi Tewas Diamuk Massa

Sebelum resmi dibeli Jokowi, sapi ini sendiri sudah melalaui proses pemeriksaan kesehatan oleh Dinas Peternakan dan dipastikan sehat serta aman untuk kurban.

Hingga kini, sapi tersebut dititipkan di sebuah kandang ternak milik Saeman di belakang rumahnya. Sejak resmi dibeli Presiden Jokowi, sapi tersebut dijaga ekstra ketat.

Kompas TV Kenaikan harga hewan kurban terutama sapi di Pasar Patok, Lumajang, Jawa Timur, terjadi sejak sebulan terakhir.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com