Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Sukabumi

Kompas.com - 11/07/2017, 23:24 WIB

SUKABUMI, KOMPAS.com - Tim Detasemen Khusus 88 (Densus 88) Anti-Teror menciduk seorang terduga teroris berinisial AAB alias Abu Umar di Kampung Bobojong, Desa Caringin Wetan, Kecamatan Caringin, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Daerah Jawa Barat (Polda Jabar) Komisaris Besar Yusri Yunus dalam siaran persnya dikutip Antaranews, Selasa (11/7/2017), mengatakan, tersangka ditangkap di rumah mertuanya di Desa Caringin Wetan, Kecamatan Caringin.

Baca juga: Terduga Teroris Terkait Bom Panci Bandung Ditangkap di Tasikmalaya

Tersangka kemudian langsung dibawa dan diintrogasi di Polsek Caringin, selanjutnya dibawa ke Mabes Polri.

Yunus menjelaskan, terduga teroris AAB ditangkap pukul 09.00 WIB. Penangkapan tersangka melibatkan 15 personel Densus 88 yang dibantu empat anggota Kepolisian Sektor (Polsek) Caringin.

Abu Umar sehari-hari tinggal di rumahnya Jalan Puncaksuji, Desa Rancagoong, Kecamatan Cilaku, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Kepada polisi, Abu menyatakan datang ke rumah mertuanya yang sakit keras sekitar pukul 20.00 WIB pada Senin (10/7/2017).

Baca juga: Densus 88 Tangkap 2 Terduga Teroris yang Rencanakan Teror ke Polisi

Tim Densus 88 dalam penangkapan itu menyita dompet warna hitam, ATM BCA, kartu Alfamidi, SIM A dan C atas nama Asep Ahmad, kartu Brizy, fotokopi STNK F 2456 XU, struk token, satu buah pisau kerambi, satu buah besi tangan pemukul dan tujuh unit telepon seluler dari berbagai merek.

"Pelaku sudah diamankan dan saat ini masih dalam pemeriksaan di Mabes Polri," demikian Komisaris Besar Yusri Yunus.

Kompas TV Namun, motif teror ini sempat menjadi kabur, akibat kesimpangsiuran kabar di sosial media.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com