Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lagi, Tongkang Tabrak Tiang Jembatan Ampera

Kompas.com - 17/05/2017, 15:47 WIB
Kontributor Palembang, Berry Subhan Putra

Penulis

PALEMBANG, KOMPAS.com - Tiang Jembatan Ampera kembali ditabrak oleh kapal tongkang. Sebuah kapal tongkang bermuatan batubara menabrak tiang jembatan sekitar pukul 11.14 WIB, Rabu (17/4/2017).

Menurut salah satu pedagang kaki lima, Anto, dirinya sempat mendengar suara getaran jembatan ketika sedang berjualan.

"Ada suara benturan waktu kapal tongkang melintas di bawah ampera," ujarnya.

Berdasarkan infomasi, tali kapal penarik tongkang batubara putus hingga akhirnya menabrak fender jembatan.

"Tongkang juga nabrak speedboat sampai tenggelam," katanya.

Sebelumnya, Jembatan Ampera pernah ditabrak tongkang bermuatan semen. Total sudah empat kami tabrakan yang terjadi. Akibatnya, goresan tampak di tiang jembatan.

(Baca juga: Tongkang Batu Bara Tabrak Jembatan Ampera)

Selain itu, lalu lintas di atas Jembatan Ampera juga terlihat macet. Pasalnya, warga berbondong-bondong menyaksikan suasana pasca-peristiwa tersebut.

Kapolresta Palembang AKPB Wakyu Bintoro ikut turun memantau situasi.

"Laporannya memang sempat terjadi kemacetan. Tapi, warga tidak perlu khawatir. Semua lalu lintas sudah berjalan normal kembali," ujarnya.

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com