Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banjir Magelang, Korban Terakhir Ditemukan Tersangkut di Alat Berat

Kompas.com - 02/05/2017, 12:04 WIB
Kontributor Magelang, Ika Fitriana

Penulis

MAGELANG, KOMPAS.com - Tim SAR gabungan menemukan korban terakhir banjir bandang Kecamatan Grabag, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Korban adalah Sinem (80) ditemukan di Dusun Karanglo, yang cukup jauh dari tempat tinggalnya di Dusun Deles, Desa Citrosono, Selasa (2/5/2017).

"Alhamdulillah, pukul 08.40 WIB sudah ditemukan," ujar Edi Susanto Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Magelang, Selasa (2/4/2017).

Kepala Seksi Operasi Basarnas Jateng Agung Hari P mengatakan, korban ditemukan dalam keadanaan tak bernyawa di area pencarian sektor C3 dan sudah bergeser dua kilometer dari lokasi kejadian. Sinem tidak lain adalah nenek dari Jamilatun yang ditemukan Senin (1/5/2017) sore.

Agung menyebutkan, jenazah korban diketahui setelah tersangkut alat berat yang kebetulan sedang membersihkan serpihan material longsoran akibat banjir bandang tersebut.

"Awal penemuannya ketika alat berat membersihkan material longsor di sektor C3 tiba-tiba ada jenazah yang tersangkut," kata Agung.

Korban kemudian dibawa Puskesmas Grabag untuk dilakukan visum sebelum diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan.

Dengan demikian, total korban banjir bandang berjumlah 13 orang, dengan rincian 5 orang korban ditemukan meninggal pada sabtu (29/4/2017), 5 korban lagi ditemukan Minggu (30/4/2017), disusul 1 orang ditemukan Senin (1/5/2017) dan terakhir 1 orang ditemukan Selasa (2/5/2017).

Sementara 1 orang meninggal di rumah sakit atas nama Nanda, pada Minggu (30/4/2017) sore, yang sebelumnya dievakuasi dalam kondisi luka berat.

"Pencarian di tiga sektor yakni sektor A di Dusun Sambungrejo, B di Dusun Nipis dan C di Dusun Deles," ucap Agung.

Dengan ditemukannya korban terakhir ini maka untuk pencarian terhadap semua korban banjir bandang tersebut dihentikan dan dilanjutkan dengan relokasi dan rekonstruksi yang dilaksanakan pihak BPBD dan Pemerintah Kabupaten Magelang.

Baca juga: Korban Terakhir Banjir Bandang Magelang Ditemukan

Kompas TV Petugas Cari 5 Korban Banjir Bandang

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com