Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pembunuh Satu Keluarga di Medan Diduga Kerabat Dekat, Rumah Digeledah

Kompas.com - 11/04/2017, 15:59 WIB

MEDAN, KOMPAS.com - Satu unit anggota polisi dari Polda Sumatera Utara menggeledah sebuah rumah di Desa Sekip, Kecamatan Lubukpakam, Kabupaten Deliserdang, Selasa (11/4/2017).

Sekitar 20 polisi turun ke lapangan untuk mencari bukti di rumah orangtua dari AL, terduga pembunuhan Riyanto (40), istri, anak dan mertuanya.

Istri dan orangtua AL telah diboyong polisi untuk dimintai keterangan. Motif pembunuhan belum diketahui. Namun, AL disebut sebagai salah satu kerabat keluarga korban.

(Baca juga: Suami, Istri, Dua Anak dan Mertua Dibunuh di Medan)

Kasat Reskrim Polres Pelabuhan Belawan Edy Safari yang ikut turun ke lapangan membenarkan identifikasi yang dilakukan terkait peristiwa pembantaian satu keluarga. Namun, dia enggan memberikan informasi lebih detail.

"Sabar dululah ya tapi," ujar Edy.

Rumah berdinding batu dengan cat hijau muda ini sudah didatangi polisi sejak Minggu malam atau setelah beberapa jam setelah peristiwa pembunuhan terjadi.

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Sumut Kombes Pol Nurfalah dan Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Rina Sari Ginting juga hadir di lokasi. Rina juga maish enggan berkomentar.

"Nanti jam empat (16.00 WIB) di Polda ya (konferensi pers). Sekarang belum," ucap Rina.

Seorang tetangga menyebutkan, rumah ini merupakan rumah orangtua AL.

"Kalau Bapak AL itu sudah dari Minggu malam dibawa polisi. Saat itu, istri si AL juga dibawa. Sampai sekarang belum balik," ucapnya.

 

Berita ini telah tayang di Tribun Medan, Selasa (11/4/2017), dengan judul: Pembunuh Keji Satu Keluarga di Mabar Ditangkap, Terduga Pelaku Masih Kerabat Korban

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com