Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BMKG: Sumatera hingga Papua Berpotensi Diguyur Hujan Lebat

Kompas.com - 06/04/2017, 07:48 WIB
Rosyid A Azhar

Penulis

GORONTALO, KOMPAS.com  -  Potensi hujan lebat dan gelombang laut tinggi diperkirakan akan melanda Indonesia hari ini hingga 2 hari ke depan.

Cuaca buruk ini disebabkan dinamika atmosfer yang menunjukkan adanya pembentukan pusat tekanan rendah di perairan Selatan Jawa, Laut Aru dan di Papua Nugini. Akibatnya membentuk daerah pumpunan angin memanjang dari Pesisir Barat Sumatera, Sumatera bag Selatan, Laut Jawa hingga Jawa bagian timur, dan dari Maluku hingga Papua Selatan.

Suhu permukaan laut yang lebih hangat akan terjadi di sekitar Bali, Nusa Tenggara, Maluku dan Papua.

“Potensi hujan lebat disertai kilat/petir dan angin kencang ataupun hujan ringan hingga sedang berdurasi lama di  Pesisir Barat Sumatera, Sumatera utara, Sumatera Barat, Bengkulu, Lampung, Sumatera Selatan, Banten, Jabodetabek, Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, NTB, Maluku, Papua Barat dan Papua,” kata Fatuhri Syabani, Kepala Seksi Data dan Informasi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Gorontalo yang merilis pernyataan Deputi Bidang Meteorologi , Yunus Swarinoto, Kamis (6/4/2017).

Gelombang laut tinggi hingga 2,5 meter diperkirakan terjadi di perairan barat Aceh,  Simeulue –Mentawai, Bengkulu hingga Lampung, Selat Sunda, Jawa hingga  Sumbawa, Laut Cina Selatan, Natuna, Laut Jawa, Sangihe Talaud, Laut Maluku, Halmahera, Papua Barat dan Papua, Aru, dan Laut Arafuru.

“Kami mengimbau masyarakat agar waspada dan berhati-hati terhadap dampak yang dapat ditimbulkan seperti banjir, tanah longsor, banjir bandang, genangan, pohon tumbang, dan jalan licin serta pengguna jasa transportasi penyeberangan laut diharapkan waspada terhadap potensi gelombang tinggi,” kata Fatuhri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com