Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Reka Ulang Diksar Maut UII Digelar di Bawah Guyuran Hujan

Kompas.com - 13/03/2017, 23:42 WIB
Kontributor Surakarta, Michael Hangga Wismabrata

Penulis

KARANGANYAR, KOMPAS.com - Reka ulang kasus tiga mahasiswa Universitas Islam Indonesia (UII) yang meninggal saat mengikuti acara The Great Camp Mapala UII, dilanjutkan di bawah guyuran hujan.

Jajaran Polres Karanganyar menuntaskan 59 adegan reka ulang yang terjadi selama acara Pendidikan Dasar Mapala UII tersebut. Namun karena hujan deras mengguyur lokasi di Dusun Tlogo Dringo, Tawangmangu, Karanganyar, polisi menghentikan proses reka ulang. 

Lama ditunggu, hujan tidak juga reda. Akhirnya polisi melanjutkan reka ulang dengan mengenakan mantel.

"Dalam rekonstruksi lanjutan, ada tambahan adegan. Rencananya ada 55 adegan tetapi ada tambahan menjadi 59 adegan," kata Wakapolres Karanganyar, Kompol Purwoko, Senin (13/3/2017).

Purwoko menambahkan, sebanyak 34 peserta diksar dihadirkan dalam kegiatan tersebut. Hal ini dilakukan untuk mengetahui kejadian di lapangan saat pelatihan yang diduga penuh dengan aksi kekerasan itu.

Dalam sejumlah adegan rekonstruksi, terlihat adegan salah satu peserta ditendang dan diseret saat mengikuti pelatihan. Selain itu, salah satu peserta mendapat tendangan yang menghantam punggung hingga terpelanting.

Berita sebelumnya, The Great Camping ke-37 Mapala UII pada Januari 2017 lalu berujung petaka. Tiga mahasiswa tewas dengan sejumlah luka di tubuhnya.

Mereka adalah Muhammad Fadhli mahasiswa Teknik Elektro, Syaits Asyam dari Teknik Industri, dan Ilham Nurfadmi Listia Adi, meninggal dengan tragis saat mengikuti Diksar Mapala UII. 

(Baca juga: Tersangka Mengaku Lakukan Kekerasan pada Peserta Diksar Mapala UII)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com