Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timses Alaika Tolak Rekapitulasi Suara Tingkat Kabupaten Aceh Barat

Kompas.com - 22/02/2017, 17:01 WIB
Raja Umar

Penulis

MEULABOH, KOMPAS.com - Tim sukses calon bupati dan wakil bupati Aceh Barat, Teuku Alaidinsyah dan Kamaruddin (Alaika), menolak hasil rekapitulasi penghitungan perolehan suara tingkat kabupaten oleh Komisi Independen Pemilihan (KIP), Rabu (22/02/17) pagi tadi.

"Kita dari timses Alaidinsyah-Kamaruddin, pasangan calon nomor satu, menolak pleno untuk pasangan calon bupati dan wakil bupati karena masih banyak masalah pelanggaran pemilu yang dilaporkan belum diselesai oleh Panwaslih," kata Rahmad Fauzi, Sekretaris Tim Sukses Alaidinsyah dan Kamaruddin kepada waratwan, Rabu.

Menurut Fauzi, timnya telah melayangkan surat ke Panwaslih Kabupaten Aceh Barat untuk merekomendasikan KIP agar menunda rekapitulasi penghitungan perolehan suara tingkat kabupaten, khususnya calon bupati dan wakil bupati.

Fauzi merinci sejumlah pelanggaran pemilu yang dilaporkan ke panwaslih kecamatan hingga kini belum selesai ditangani. Di antaranya dugaan pemilih ganda dan keterlibatan penyelenggara di tingkat kelompok penyelenggara pemungutan suara yang terindikasi mengarahkan pemilih untuk mencoblos salah satu calon.

"Banyak pelanggran yang telah dilaporkan, tapi belum diproses oleh panwaslih. Kenapa KIP harus terburu-buru melakukan pleno, padahal batas jadwal pleno hingga tanggal 24 Februari mendatang," kata Fauzi, Rabu.

Pantauan Kompas.com, meski ada timses calon yang menolak rekapitulasi penghitungan perolehan suara tingkat kabupaten, KIP Aceh Barat tetap melanjutkan rapat pleno tersebut untuk Pemilihan Kepala Daerah Aceh serta Aceh Barat 2017.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com