Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Pemilih "Siluman", KPU Halmahera Tengah Gelar Pemungutan Ulang di Pulau Gebe

Kompas.com - 20/02/2017, 19:39 WIB
Yamin Abdul Hasan

Penulis

TERNATE,KOMPAS.com - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Halmahera Tengah kembali melaksanakan Pemungutan Suara Ulang (PSU). Kali ini PSU akan dilaksanakan di TPS 1 Desa Elfanun Kecamatan Pulau Gebe pada Kamis (23/2/2017).

“Pelaksanaan PSU di TPS 1 Desa Elfanun berdasarkan rekomendasi dari Panwas setempat,” kata Ketua KPU Kabupaten Halmahera Tengah Nasruddin Awaludin, Senin (20/2/2017).

Dia mengatakan, panwas menemukan pelanggaran pada formulir A5 (pindah memilih). Sekitar 13 pemilih tersebut berasal dari Desa Batu Dua dan Tepeleo Kecamatan Patani Utara. Namun setelah di cek dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) ternyata ke 13 pemilih tersebut tidak ada.

Hal yang sama disampaikan Ketua Bawaslu Maluku Utra, Sultan Alwan kepada Kompas.com.

“Di sana Panwas menemukan pelanggaran A5 bermasalah. Sebanyak 13 nama pemilih tidak terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT),” kata Sultan.

Sebelumnya KPU Kabupaten Halmahera Tengah, Maluku Utara, memutuskan pemungutan suara ulang (PSU) di TPS 1 Desa Batu Dua Tapoleo, Kecamatan Patani Utara.

 

Keputusan tersebut dikeluarkan setelah KPUD menerima rekomendasi dari Panwas Halmahera Tengah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com