Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menara Katedral Jayapura Setinggi 35 Meter Diresmikan

Kompas.com - 19/02/2017, 20:15 WIB
Fabio Maria Lopes Costa

Penulis

JAYAPURA, KOMPAS.com- Gubernur Papua Lukas Enembe meresmikan Menara Lonceng Gereja Katedral Raja Jayapura di daerah Dok V, Kota Jayapura, Minggu (19/2/2017). Menara setinggi 35 meter ini dibangun di atas sebuah bukit.

Dari menara itu, warga dapat mengabadikan foto sendiri atau bersama teman dan kerabat dengan latar belakang pemandangan indah wilayah perairan Jayapura yang dihiasi dengan beberapa pulau. Dari menara ini juga langsung melihat lapangan sepakbola di Stadion Mandala Jayapura yang menjadi markas klub Persipura.

Acara peresmian dihadiri Sekda Provinsi Papua Hery Dosinaen, Danrem 172 PWY Jayapura  Kolonel Inf Boni C Pardede dan sebagian Kepala SKPD di lingkup Pemprov Papua dan Vikaris Jenderal Keuskupan  Jayapura Pastor Barnabas Daryana yang  mewakili Uskup Jayapura Leo Laba Ladjar.

Lukas saat ditemui seusai acara peresmian mengatakan, Menara Katedral Jayapura akan menjadi bangunan monumental di Tanah Papua khususnya di Jayapura.

“Tempat ini dibangun di lahan  milik gereja Katedral Jayapura yang sangat strategis. Pemandangan seperti ini tak dimiliki semua gereja di Papua. Menara ini akan dikenang warga yang berkunjung ke Jayapura," kata mantan Bupati Puncak Jaya ini.

Sementara itu, Ketua Panitia Peresmian Menara Katedral Kristus Raja Keuskupan Jayapura  Yan Ukago  mengatakan, pembangunan menara beserta gereja berangkat dari  kearifan lokal budaya masyarakat di Papua.

“Pembangunan menara ini terpinspirasi dari menara kayu yang dibangun warga di lembah baliem di Kabupaten Jayawijaya," kata Yan.

Yan mengungkapkan, biaya untuk pembangunan menara Katedral Jayapura sebesar Rp 2,1 milyar.

“Menara ini tak hanya digunakan bagi umat kristiani saja namun juga dibuka untuk umum. Kami akan membangun sebuah tempat publik untuk warga yang menghadap langsung Stadion Mandala, ungkap Yan. (Fabio Maria Lopes Costa)    

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com