Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kebinekaan Dalam Imlek di Pecinan Semarang

Kompas.com - 23/01/2017, 15:08 WIB

Tim Redaksi

KOMPAS - Ritual merayakan Tahun Baru Imlek 2568 pada 28 Januari 2017 masih beberapa hari lagi. Namun, jika menyusuri kawasan Pecinan di Kota Semarang, Jawa Tengah akhir-akhir ini, mulai dari Jalan Wotgandul, Gang Baru, Gang Pinggir, sampai Gang Lombok di Semarang Tengah, suasana dan antusiasme warga Tionghoa menyambut tahun baru itu sangat terasa.

Seperti terlihat di Gang Baru, Pecinan, Semarang, Rabu (18/1/2017), beberapa toko sudah memasang sejumlah lampion warna merah di teras. Toko yang menjual aksesori Imlek pun mulai dikunjungi pembeli untuk keperluan perayaan itu. Begitu pula di Kelenteng Tay Kak Sie, Kelenteng Siu Hok Bio, dan Kelenteng Liong Hok Bio juga terlihat ada kesibukan, di antaranya membersihkan kelenteng dan patung-patung di dalamnya.

"Bersih-bersih kelenteng ini wajib supaya saat perayaan Imlek sampai Cap Go Meh pada 11 Februari nanti, tamu-tamu yang datang senang karena kelenteng bersih dan seperti baru. Untuk membantu membersihkan ini, beberapa warga di luar penganut keyakinan juga turun tangan," ujar Daryanto, pekerja di Kelenteng Tay Kak Sie.

Menyusuri kawasan Pecinan, menurut Jongkie Tio, pemerhati budaya peranakan Tionghoa di Semarang, seolah jalan kenangan untuk menyaksikan kenyataan Kota Semarang sangatlah heterogen. Pecinan menjadi lokasi berbaurnya warga keturunan Tionghoa, orang pribumi Jawa, serta warga keturunan Arab dan India yang tinggal di kampung Kauman dan sekitarnya.

Warga di luar Pecinan memperoleh pengalaman untuk ikut menyaksikan rangkaian ritual perayaan Imlek di sejumlah kelenteng. Acara inti itu sendiri biasanya rutin berlangsung di Kelenteng Kay Tak Sie, kelenteng terbesar di Pecinan yang terletak di Gang Lombok.

Menurut Heng Tie Ong, pengurus Kelenteng Tay Kak Sie, Minggu (22/1/2017), warga bisa menyaksikan ritual pembersihan dewa-dewa di kelenteng itu. Rangkaian ritual lain pun dapat disaksikan seperti doa tolak bala (12 Februari) dan Cap Go Meh (11 Februari). Sebelumnya, ada ritual doa dan sembahyang pada 28 Januari, didahului ritual doa pada malam hingga pagi.

Sehari sebelum malam Tahun Baru Imlek, kemeriahan juga berlangsung di Pasar Gang Baru. Warga Tionghoa melakukan tradisi Ji Kauw Mee, yakni berbelanja kebutuhan untuk persiapan makan besar bersama keluarga. Pada malam itu, anggota keluarga banyak yang mudik untuk merayakan tahun baru sebelum kembali ke kota masing-masing. Pada masa lalu, acara ini banyak didatangi muda-mudi untuk menemukan jodohnya.

Tradisi kebinekaan

Tidak banyak perayaan Imlek di kota lain yang menyertakan kegiatan untuk mengenang kembali tradisi lama. Di Pecinan, Kota Semarang, perayaan Imlek sudah lebih dua tahun ini selalu diiringi kegiatan Pasar Imlek Semawis. Pasar Semawis digelar selama tiga hari, yaitu pada 24-26 Januari. Suasananya seperti pasar malam dengan menonjolkan aneka ragam kuliner khas dan budaya Tionghoa di lokasi sepanjang Gang Warung hingga luber ke Wotgandul. Kampung padat itu dibikin mirip lorong lampion.

Halaman:
Baca tentang

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com