Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mobil Pengangkut Pekerja Asal China Dirusak Orang Tak Dikenal

Kompas.com - 27/12/2016, 15:09 WIB
Kiki Andi Pati

Penulis

KENDARI, KOMPAS.com - Satu unit mobil jenis minibus yang ditumpangi belasan tenaga kerja asing (TKA) asal China dirusak orang tak dikenal di Jalan Brigjen Madjid Joenoes, Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Selasa (27/12/2016).

Akibat perusakan itu, kaca mobil bagian belakang pecah. Para TKA terlihat shock dan ketakutan. Mereka hanya diam dalam minibus tersebut.

Sebelum insiden itu terjadi, puluhan mahasiswa menghadang mobil yang membawa belasan TKA di lokasi kejadian itu. Petugas kepolisian yang tiba di lokasi membubarkan aksi mahasiswa, sehingga menyebabkan bentrokan.

Dua mahasiswa ditarik polisi dari angkot yang digunakan dalam aksinya. Keduanya terkena pukulan aparat kepolisian.

Penghadangan TKA yang bekerja di perusahaan tambang nikel Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) di Morowali, Sulawesi Tengah, itu merupakan bentuk kekesalan mahasiswa karena diduga para TKA tidak memiliki dokumen resmi.

"Sementara masih banyak warga lokal yang menggangur yang membutuhkan pekerjaan, namun tidak diperhatikan," teriak seorang pengunjuk rasa.

Aksi ini sempat membuat macet arus lalu lintas di jalan poros tersebut. Sejumlah TKA asal China tersebut kemudian dievakuasi menggunakan mobil lain dan diamankan di kantor Imigrasi Kendari.

Sebelum dihadang, sejumlah TKA baru selesai makan siang di kompleks Senopati Land, Jalan Brigjen Madjid Joenoes. Mereka baru tiba di Kendari dan hendak menuju lokasi pabrik smelter perusahaan IMIP di Morowali, Sulawesi Tengah.

Di lokasi kejadian, Kabag Ops Polres Kendari Kompol Robby Manusiwa mengatakan, pihaknya masih menyelidiki insiden perusakan mobil dan penghadangan yang dilakukan oleh para pengunjuk rasa.

"Kami akan mengumpulkan data, memeriksa saksi-saksi di TKP. Apabila cukup bukti dan saksi keterangan, maka kami akan memanggil secara resmi pihak terkait dan jika tidak datang kita akan panggil paksa, sudah ada bukti video kami pegang," ungkap Robby.

Sebelumnya, Selasa (20/12/2016) minggu lalu, puluhan mahasiswa di Kendari mencegat mobil yang ditumpangi TKA asal China di kantor Imigrasi Kelas 1 A Kendari.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com