Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cegah Banjir, Ridwan Kamil Minta Warga Ganti Jembatan Beton dengan Besi

Kompas.com - 15/11/2016, 18:40 WIB
Dendi Ramdhani

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil akan mengirimkan surat edaran berupa permintaan agar warga inisiatif membongkar jembatan atau akses masuk yang terbuat dari beton.

Ia menyarankan warga menggantinya dengan besi agar petugas lebih mudah mendeteksi penyumbatan aliran sungai yang kerap menyebabkan banjir.

Ridwan menyampaikan hal itu seusai membongkar sejumlah bangunan penghambat aliran air sungai di kawasan Pagarsih Kota Bandung, Selasa (15/11/2016).

"Mulai hari ini sudah kita bongkar paksa dimulai pagi ini di beberapa titik. Kemudian surat edaran ke warga Bandung yang akses masuk masih menggunakan beton di atas gorong-gorong diminta dibongkar untuk digantikan dengan grill besi untuk memudahkan pengecekan sampah, macet atau apa," kata Ridwan.

Menurut Ridwan, banyak bangunan perkantoran atau rumah di Bandung yang menggunakan beton untuk akses masuk. Bangunan seperti ini berdampak buruk pada proses drainase.

"Dulunya orang main asal, yang penting saya aman, bagus, tetapi dia tidak tahu konsekuensi dari teknik yang membuat posisinya rendah, kan air akan mencari wadah," ujarnya.

Dia menambahkan, pembongkaran bangunan penghambat aliran air akan dilakukan secara masif. Pembongkaran diutamakan di titik paling rawan banjir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com